Electronic Theses of UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan

Penerapan akad murabahah di PT. Bank Sumut Kantor Cabang Pembantu Syariah Panyabungan

Dayanti, Fitri (2023) Penerapan akad murabahah di PT. Bank Sumut Kantor Cabang Pembantu Syariah Panyabungan. Undergraduate thesis, UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan.

[img] Text
1840100026.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (3MB)

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi Penerapan akad murabahah di bank sumut syariah panyabungan ada perbedaan antara penerapan akad murabahah di lapangan dengan akad murabahah yang ada diteori perbankan syariah yaitu pertama, dimana bank tidak membeli barang hanya memberikan uang, jika bank memberikan uang, kemudian nasabah membeli barang dan mengembalikan atau melunasi utang tersebut beserta keuntungan, maka jelas itu hanyalah pinjaman tunai. Kedua penggunaan akad wakalah yang tidak sesuai dengan pembiayaan murabahah, dimana bank sumut syariah ternyata juga melakukan akad wakalah untuk mewakilkan tugas pembelian barang. Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah murabahah, dasar hukum murabahah, jenis-jenis murabahah, skema pembiayaan murabahah, syarat dan rukun murabahah, manfaat murabahah untuk nasabah dan bank, mekanisme pembiayaan akad murabahah di perbanan, akad murabahah di ban syariah. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Pengumpulan data yang dilakukan dengan menggunakan oservasi, wawancara dan dokumentasi. Sumber data yang digunakan adalah data primer yaitu informasi yang bersumber dari wawancara kepada pihak pengelola pembiayaan pada PT. Bank Sumut Kantor Cabang Syariah Panyabungan sedangkan sumber sekunder yaitu data yang diperoleh dari dokumentasi atau studi pustaka untuk melengkapi data-data primer. Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan dapat diketahui penerapan akad murabahah di PT. Bank Sumut Kantor Cabang Pembantu Syariah Panyabungan tidak sepenuhnya sesuai dengan Fatwa Dewan Syariah Nasional MUI No. 04/DSN-MUIIV/2000 tentang pembiayaan Murabahah, yaitu dalam hal proses penerapan akad, pencairan dana dan proses pengadaan barang yang mana nasabah diberikan kebebasan penuh oleh pihak bank untuk membelikan barang apa yang ingin dibutuhkan oleh nasabah dengan mentransfer uang kepada rekening si nasabah atau dengan kata lain, pihak bank sumut syariah telah mewakalahkannya kepada nasabah yang mana seharusnya untuk pengadaan barang yang dibutuhkan nasabah merupakan tugas bank itu sendiri karna diawal perjanjian akad yang digunakan adalah akad murabahah. hal itu tidak sesuai dengan Fatwa DSN MUI.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Supervisors: Azwar Hamid, M.A dan Sarmiana Batubara, M.A
Keywords: Penerapan; Murabahah; Bank Sumut Syariah Panyabungan
Subjects: 18 LAW AND LEGAL STUDIES > 1801 Law > 180127 Mu'amalah (Islamic Commercial & Contract Law) > 18012703 al-Murabahah
18 LAW AND LEGAL STUDIES > 1801 Law > 180127 Mu'amalah (Islamic Commercial & Contract Law) > 18012724 Islamic Banking
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Perbankan Syariah
Depositing User: Ms Fatimah Adzahro Ramadani Gaja
Date Deposited: 01 Dec 2023 02:36
Last Modified: 01 Dec 2023 02:36
URI: http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/9848

Actions (login required)

View Item View Item