Angelina, Nia Mergi (2023) Pengaruh return on asset dan non performing financing terhadap cadangan kerugian penurunan nilai pada Bank Umum Syariah di Indonesia 2018-2021. Undergraduate thesis, UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan.
Text
1840100204.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike. Download (4MB) |
Abstract
Sebagian besar bank di Indonesia masih mengandalkan pembiayaan sebagai sumber pendapatan utama untuk membiayai operasionalnya. Akan tetapi, CKPN bank syariah terus meningkat secara nominal dan jumlah pembiayaan terhadap nasabah yang terus meningkat, maka akan menurunkan tingkat bagi hasil, karena bagi hasil akan dipotong dan membentuk CKPN. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Non Performing Financing dan Return On Asset berpengaruh terhadap cadangan kerugian penurunan nilai pada bank umum syariah di Indonesia. Hal ini berguna untuk mengevaluasi kemungkinan pembiayaan bermasalah agar terhindar dari risiko pembiayaan yang besar, sehingga kepercayaan nasabah terhadap bank akan tetap terjaga dan selalu meningkatkan pantauan terhadap dampak negatif dari Non Performing Financing. Adapun kajian teori tentang Return On Asset dan Non Performing Financing terhadap Cadangan Kerugian Penurunan Nilai pada Bank Umum Syariah di Indonesia merujuk pada teori tentang pembiayaan perbankan syariah dengan menggunaka teori tentang non performing financing, return on asset dan cadangan kerugian penurunan nilai. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif, penelitian ini bersumber dari laporan keuangan yang tersedia di website masing-masing bank umum syariah. Penelitian ini dilakukan pada bank umum syariah. Purposive Sampling adalah teknik penentuan sampel yang memberikan perhatian khusus pada kecocokannya untuk digunakan sebagai sampel. Teknik analisis data yang digunakan adalah uji normalitas, uji pemilihan model data panel, uji asumsi klasik dan uji hipotesis. Penelitian ini dianalisis dengan menggunakan alat statistik yaitu Eviews 10. Berdasarkan hasil analisis data maka diperoleh kesimpulan hasil penelitian yaitu Non Performing Financing dan Return On Asset tidak berpengaruh secara simultan terhadap cadangan kerugian penurunan nilai pada bank umum syariah di Indonesia. Manajemen bank umum syariah harus menyadari potensi kenaikan penyisihan kerugian, karena semakin tinggi penyisihan, semakin rendah ekuitas bank, dan bank harus dapat memilih staf yang dapat menilai kredibilitas, risiko dan analisis indikator keuangan, sehingga bank tetap dalam kategori bank sehat, meminimalkan manajemen keuntungan dan meminimalkan pembiayaan bermasalah.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Supervisors: | Rodame Monitorir Napitupulu, M.M dan Ja’far Nasution, M.E.I |
Keywords: | Cadangan kerugian penurunan nilai; Non performing financing; Return on assets |
Subjects: | 15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES > 1501 Accounting, Auditing and Accountability > 150103 Financial Accounting 18 LAW AND LEGAL STUDIES > 1801 Law > 180127 Mu'amalah (Islamic Commercial & Contract Law) > 18012724 Islamic Banking |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Perbankan Syariah |
Depositing User: | Ms Fatimah Adzahro Ramadani Gaja |
Date Deposited: | 12 Oct 2023 01:43 |
Last Modified: | 12 Oct 2023 01:43 |
URI: | http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/9476 |
Actions (login required)
View Item |