Dakkal, Dakkal (2022) Pengaruh technology acceptance model terhadap keputusan bertransaksi menggunakan digital banking (studi kasus: generasi z Kelurahan Sihitang, Kecamatan Padangsidimpuan Tenggara. Undergraduate thesis, UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan.
Text
1740100316.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike. Download (4MB) |
Abstract
Menggunakan produk digital dalam melakukan aktivitas perekonomian masih menjadi tantangan bagi sektor ekonomi dan perbankan syariah, oleh karena itu perbankan syariah harus dapat membuktikan kepada nasabah khususnya generasi Z bahwa kegiatan perekonomian yang dilakukan senilai dengan transaksi yang teah dilakukan, karnea itu bank syariah harus memperhatikan kualitas produk dan jasa sehingga nasabah ataupun generasi Z pada khususnya tidak merasa tertiu ataupun kecewa. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah apakah kebermanfaatan, kemudahan, sikap penggunaan, penggunaan sesungguhnya berpengaruh terhadap keputusan bertransaksi bagi pengguna digital banking secara parsial dan simultan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kebermanfaatan, kemudahan, sikap penggunaan dan penggunaan sesungguhnya terhadap keputusan bertransaksi menggunakan digital banking pada generasi z di kelurahan Sihitang, kecamatan Padangsidimpuan Tenggara secara parsial dan simultan. Teori-teori yang digunakan dalam penelitian ini berdasarkan ilmu manajemen pemasaran berkaitan dengan konsep keputusan, jenis keputusan, unsur keputusan, digital banking, technology acceptance model. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini sebanyak 88 responden. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah kuesioner, wawancara, dan dokumentasi. Analisis data yang digunakan adalah uji validitas, uji reliabilitas, uji normalitas, uji multikolinieritas, uji heteroskedastisitas, analisis regresi linear berganda, uji t (parsial), uji F (simultan) serta uji koefisien determinasi (R2). Hasil penelitian ini menunjukkan dengan persamaan uji hipotesis (t) secara parsial bahwa kebermenfaatan berpengaruh positif terhadap keputusan bertransaksi ini dibuktikan dengan nilai thitung>ttabel (16,979>1,291) sedangkan kemudahan (0,759<1,291 dan sikap penggunaan (0,505<1,296) kemudian penggunaan sesungguhnya (0,298<1,291) maka kemudahan, sikap penggunaan dan penggunaan sesungguhnya tidak berpengaruh terhadap keputusan bertransaksi. Sedangkan berdasarkan hasil uji F terdapat nilai Fhitung>Ftabel (74,993>2,01) ini menunjukkan bahwa variabel kebermanfaatan, kemudahan, sikap penggunaan dan penggunaan sesungguhnya memiliki pengaruh secara simultan terhadap keputusan bertransaksi menggunakan digital banking pada generasi z keluarahan Sihitang, Padangsidimpuan Tenggara.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Supervisors: | Dr. Rukiah, S.E., M.Si. dan Arti Damisa, S.H.I., M.E.I. |
Keywords: | Kebermanfaatan; Kemudahan; Sikap penggunaan; Penggunaan sesungguhnya; Keputusan bertransaksi |
Subjects: | 10 TECHNOLOGY > 1099 Other Technology > 109999 Technology not elsewhere classified 15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES > 1502 Banking, Finance and Investment > 150203 Financial Institutions (incl. Banking) 15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES > 1505 Marketing > 150503 Marketing Management (incl. Strategy and Customer Relations) |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Perbankan Syariah |
Depositing User: | Ms Fatimah Adzahro Ramadani Gaja |
Date Deposited: | 22 Aug 2023 06:53 |
Last Modified: | 22 Aug 2023 06:53 |
URI: | http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/9125 |
Actions (login required)
View Item |