Sartika, Ade (2022) Strategi pengembangan Koperasi Syariah Bina Usaha Bunda Kecamatan Gunung Tuleh Kabupaten Pasaman Barat. Undergraduate thesis, UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan.
Text
1740200150.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike. Download (3MB) |
Abstract
Penelitian ini dilatar belakangi adanya penurunan jumlah anggota Koperasi Syariah Bina Usaha Bunda secara signifikan, sehingga perlu dianalisis startegi pengembangan dari Koperasi Syariah Bina Usaha Bunda dengan menggunakan analisis SWOT. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana kekuatan, kelemahan, ancaman, dan peluang Koperasi Syariah Bina Usaha Kecamatan Gunung Tuleh Kabupaten Pasaman Barat dalam menghadapi persaingan dan bagaimana strategi yang dilakukan Koperasi Syariah Bina Usaha Bunda Kecamatam Gunung Tuleh Kabupaten Pasaman Barat untuk semakin berkembang dan bisa menambah kembali jumlah anggota. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana kekuatan, kelemahan, ancaman, dan peluang Koperasi Syariah Bina Usaha Kecamatan Gunung Tuleh Kabupaten Pasaman Barat dalam menghadapi persaingan dan untuk mengetahui bagaimana strategi yang dilakukan Koperasi Syariah Bina Usaha Bunda Kecamatam Gunung Tuleh Kabupaten Pasaman Barat untuk semakin berkembang dan bisa menambah kembali jumlah anggota. Pembahasan penelitian adalah teori-teori bidang ilmu ekonomi yang berkaitan dengan startegi, strategi pengembangan usaha, koperasi syariah, dan analisis SWOT. Teori yang pertama dipakai yaitu penegertian strategi adalah Strategi adalah suatu proses atau cara yang digunakan untuk mencapai suatu tujuan yang dituju. Yang kedua teori strategi pengembangan yaitu sebuah tahap awal perencanaan dalam manajemen untuk mendukung kegiatan yang akan dilakukan dalam sebuah organisasi untuk mencapai tujuan yang ditentukan. Yang ketiga teori adalah koperasi syariah yaitu badan usaha yang beranggotakan orang-orang atau badan hukum koperasi dengan melandaskan kegiatannya berdasarkan prinsip syariah.Yang keempat teori tentang analisis SWOT yaitu suatu metode dalam perencanaan strategi untuk mengevaluasi faktor yang berpengaruh dalam usaha mencapai tujuan Penelitian ini adalah penelitian kualitatif, subjek penelitian ini adalah struktural dari Koperasi dengan sumber data primer dan sekunder. Teknik pengumpulan data yaitu observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik pengolahan data yaitu dengan triangulasi, menggunakan bahan reverensi, mengadakan member check, dan analisis SWOT. Hasil penelitian ini yaitu dalam meminimalisir kelemahan dan ancaman yang dihadapi, koperasi memanfaatkan kekuatan dan peluang yang dimiliki koperasi diantaranya melakukan sosialisasi perkenalan kepada masyarakat dan sosialisasi pada anggota tentang koperasi secara terbuka, membuka koperasi secara rutin, melakukan pelatihan dan memenuhi kebutuhan teknologi di koperasi untuk administrasi maupun pemanfaaltan untuk pengenalan dari Koperasi Syariah Bina Usaha Bunda kepada masyarakat. Melakukan evaluasi pelayanan dan mengembangkan kuallitas pelayanan kepada anggota, Memberikan kesempatan bagi masyarakat di luar dari tiga jorong untuk bisa menjadi anggota Koperasi Syariah Bina Usaha Bunda. Koperasi melakukan langkah seperti melakukan kegiatan sosial secara permanen, melakukan iklan tentang koperasi, mengembangkan kualitas pelayanan, dan melakukan sosialisasi tentang Koperasi Syariah Bina Usaha Bunda supaya masyarakat semakin banyak untuk tertarik bergabung menjadi anggota dari Koperasi Syariah Bina Usahal Bunda.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Supervisors: | Dr. Rukiah, S.E., M.Si. dan Rini Hayati Lubis, M.P. |
Keywords: | Strategi pengembangan; Koperasi syariah dan analisis SWOT |
Subjects: | 18 LAW AND LEGAL STUDIES > 1801 Law > 180127 Mu'amalah (Islamic Commercial & Contract Law) > 18012799 Mu'amalah (Islamic Commercial & Contract Law) not elsewhere classified 15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES > 1503 Business and Management |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Syariah |
Depositing User: | Ms Fatimah Adzahro Ramadani Gaja |
Date Deposited: | 07 Feb 2023 08:58 |
Last Modified: | 07 Feb 2023 08:58 |
URI: | http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/8348 |
Actions (login required)
View Item |