Electronic Theses of UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan

Pengaruh bagi hasil investasi tidak terikat terhadap jumlah pendapatan operasional di Bank Pembiayaan Rakyat Syariah

Tuturani, Mendi (2021) Pengaruh bagi hasil investasi tidak terikat terhadap jumlah pendapatan operasional di Bank Pembiayaan Rakyat Syariah. Undergraduate thesis, IAIN Padangsidimpuan.

[img] Text
1640100251.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (1MB)

Abstract

Latar belakang dalam penelitian ini adalah secara teori, penghimpunan dana sangat berkaitan dengan penyaluran pembiayaan dan usaha yang dilakukan oleh perbankan syariah dalam mengelola dana yang diterima dari aktivitas funding untuk disalurkan kepada aktivitas fiinancing. Merujuk pada pernyataan tersebut didapat suatu pemahaman apabila jumlah dana yang dihimpun besar maka pembiayaan yang disalurkan akan besar juga begitupun sebaliknya. Dalam sistem bagi hasil, keuntungan nasabah ditentukan berdasarkan nisbah yang telah ditetapkan oleh Bank, sehingga semakin tinggi bagi hasil yang ditawarkan bank syariah pada nasabah, maka akan semakin besar pula nasabah menginvestasikan dananya. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah apakah terdapat pengaruh bagi hasil investasi tidak terikat terhadap jumlah pendapatan operasional di Bank Pembiayaan Rakyat Syariah. Kemudian tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui bagaimana pengaruh bagi hasil investasi tidak terikat terhadap jumlah pendapatan operasional di Bank Pembiayaan Rakyat Syariah. Penelitian ini berkaitan dengan bidang ilmu perbankan syariah. Sehubungan dengan itu pendekatan yang dilakukan adalah teori-teori yang berkaitan dengan bagi hasil investasi tidak terikat dan pendapatan operasional, tabungan mudharabah dan deposito mudharabah, serta dalil Al-Qur’an dan Hadis yang disesuaikan dengan ruang lingkup yang dibahas. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan menggunakan data skunder. Populasi penelitian yang digunakan adalah data bagi hasil investasi tidak terikat dan pendapatan operasional dari tahun 2013-2016 perbulan, dan semua populasi dijadikan sampel yaitu sebanyak 48 sampel. Diolah menggunakan perhitungan SPSS 22. Penentuan sampel menggunakan teknik Non Probability sampling yaitu sampel jenuh. Teknik analisis data menggunakan uji statistik deskriptif, uji normalitas, uji linieritas, uji analisis regresi linear sederhana, uji hipotesis yaitu uji koefisien determinasi (R2), dan uji parsial (uji t). Hasil penelitian secara parsial (uji t) menyatakan bahwa pada bagi hasil investasi tidak terikat nilai t hitung > t tabel, (2.157 > 1,678), artinya terdapat pengaruh antara bagi hasil investasi tidak terikat terhadap jumlah pendapatan operasional di Bank Pembiayaan Rakyat Syariah.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Supervisors: Nofinawati, M.A. dan Azwar Hamid, M.A.
Keywords: Bagi hasil investasi tidak terikat; Tabungan mudharabah; Deposito mudharabah dan pendapatan operasional
Subjects: 15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES > 1502 Banking, Finance and Investment > 150205 Investment and Risk Management
18 LAW AND LEGAL STUDIES > 1801 Law > 180127 Mu'amalah (Islamic Commercial & Contract Law) > 18012724 Islamic Banking
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Perbankan Syariah
Depositing User: Ms Fatimah Adzahro Ramadani Gaja
Date Deposited: 24 Jun 2022 03:21
Last Modified: 07 Dec 2022 01:23
URI: http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/7855

Actions (login required)

View Item View Item