Rambe, Ropikoh (2020) Analisis pelaksanaan lelang barang jaminan pada PT. Bank Muamalat Indonesia Tbk. Kantor Cabang Padangsidimpuan. Undergraduate thesis, IAIN Padangsidimpuan.
Text
1640100077.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike. Download (3MB) |
Abstract
PT. Bank Muamalat Indonesia Tbk. Kantor Cabang Padangsidimpuan merupakan salah satu bagian dari Bank Umum Syariah. Salah satu produk yang ditawarkan oleh bank yaitu pembiayaan. Penyaluran pembiayaan pada PT. Bank Muamalat Indonesia Tbk. Kantor Cabang Padangsidimpuan harus memenuhi prinsip kehati-hatian dan pertanggungan risiko akibat wanprestasi. Penelitian ini dilatarbelakangi karena nasabah tidak dapat melunasi pembiayaan yang diberikan oleh pihak bank sehingga pihak bank mengeksekusi dan melelang jaminan milik nasabah tersebut. Setelah jaminan di eksekusi, pihak bank akan menyerahkannya kepada KPKNL untuk dilelang sesuai dengan harga limit yang ditetapkan oleh bank. Maka rumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana pelaksanaan lelang barang jaminan pada PT. Bank Muamalat Indonesia Tbk. Kantor Cabang Padangsidimpuan. Dengan tujuan untuk mengetahui proses lelang barang jaminan pada PT. Bank Muamalat Indonesia Tbk. Kantor Cabang Padangsidimpuan. Teori-teori yang mendukung dalam penelitian ini terdiri dari pengertian lelang, dasar hukum lelang, jenis-jenis lelang, syarat-syarat lelang, faktor-faktor penyebab terjadinya pelelangan barang jaminan, pengertian jaminan, jenis-jenis jaminan, fungsi barang jaminan, ruang lingkup hukum jaminan, persiapan lelang, pelaksanaan lelang, risalah lelang dan pembukuan serta pelaporan lelang. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara dan dokumentasi. Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan, peneliti dapat menyimpulkan bahwa apabila nasabah tidak melunasi hutangnya pada waktu yang telah ditentukan, maka barang jaminan tersebut akan dilelang. Sebelumnya pihak bank memberikan surat peringatan sebanyak tiga kali dan memberikan keringanan kepada nasabah untuk menjual sendiri barang jaminannya, Dan apabila dalam jangka waktu tiga bulan bulan nasabah tetap tidak mampu menjual barang jaminan tersebut, maka pihak bank akan mengajukan lelang kepada pihak KPKNL di kota Padangsidimpuan, karena lelang merupakan langkah terakhir yang harus dilakukan oleh pihak bank demi mengembalikan dana yang sudah dikeluarkan bank kepada nasabah yang melakukan wanprestasi.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Supervisors: | Windari dan Adanan Murroh Nasution |
Keywords: | Lelang; jaminan; pelaksanaan lelang |
Subjects: | 18 LAW AND LEGAL STUDIES > 1801 Law > 180127 Mu'amalah (Islamic Commercial & Contract Law) > 18012724 Islamic Banking |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Perbankan Syariah |
Depositing User: | Users 10 not found. |
Date Deposited: | 18 Dec 2020 03:07 |
Last Modified: | 18 Dec 2020 03:07 |
URI: | http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/6222 |
Actions (login required)
View Item |