Siregar, Miftahul Khairani (2019) Pengaruh kualitas pelayanan Kantor Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (DUKCAPIL) Kabupaten Labuhan Batu terhadap kepuasan masyarakat Desa Tebing Linggahara Baru. Undergraduate thesis, IAIN Padangsidimpuan.
Text
15 402 00137.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike. Download (5MB) |
Abstract
Latar belakang penelitian ini adalah dokumen kependudukan sangat penting bagi masyarakat dan pemerintah. Bagi masyarakat dokumen kependudukan adalah alat untuk memperoleh hak-hak sebagai warga negara, sementara bagi pemerintah dokumen kependudukan ini adalah alat untuk memantau penyebaran dan kualitas serta pertumbuhan penduduk. Berdasarkan wawancara peneliti kepada beberapa responden yang merupakan masyarakat desa Tebing Linggahara Baru penyebab dari banyaknya yang belum memiliki KTP dikarenakan lamanya proses pelayanan yang diberikan oleh Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kabupaten Labuhan Batu sehingga menyebabkan masyarakat tidak mau mendatangi lembaga pemerintah tersebut untuk melakukan perekaman serta pencetakan KTP. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui seberapa signifikan pengaruh kualitas pelayanan kantor dinas kependudukan dan catatan sipil (DUKCAPIL) Kabupaten Labuhan Batu terhadap kepuasan masyarakat desa Tebing Linggahara Baru. Jenis Penelitian yang dilaksanakan oleh peneliti adalah penelitian kuantitatif deskriptif. Penelitian kuantutatif yaitu penelitian yang diukur dalam suatu skala numeric (angka), data rasio yaitu data yang diukur dengan suatu proporsi. pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan metode purposive sampling yang merujuk pada rumus slovin yang mana besar sampel yang diambil sebanyak 98 dari total masyarakat desa Tebing Linggahara Baru. Berdasarkan pendapat para ahli dapat disimpulkan bahwa kepuasan masyarakat adalah hasil evaluasi yang didapatkan dari pelayanan serta pengalaman produk atau jasa. Kualitas pelayanan merupakan sesuatu yang dipersepsikan oleh publik. Publik akan menilai kualitas sebuah jasa yang dirasakan berdasarkan apa yang mereka deskripsikan dalam benak merekaKepuasan masyarakat akan timbul jika kebutuhan dan keinginan masyarakat dapat terpenuhi oleh produk yang berkualitas. Berdasarkan data yang diolah dalam penelitian ini adalah data yang berdistribusi normal, sehingga dapat dilanjut untuk pengujian Uji signifikansi parsial (uji t) dan telah diuji secara statistik deskriptif yang hasilnya menunjukkan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan antara kualitas pelayanan kantor dinas kependudukan dan catatan sipil (DUKCAPIL) terhadap kepuasan masyarakat desa tebing linggahara baru, dengan nilai thitung > ttabel (3,799 > 3,396), maka H0 ditolak dan Ha diterima.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Supervisors: | Dr. H. Fatahuddin Aziz Siregar, M.Ag. dan H. Ali Hardana, M.Si |
Keywords: | Kualitas Pelayanan Publik; Kepuasan Masyarakat |
Subjects: | 15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES > 1504 Commercial Services > 150499 Commercial Services not elsewhere classified |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Syariah |
Depositing User: | Ms Darmayanti Simamora |
Date Deposited: | 19 Oct 2020 04:24 |
Last Modified: | 19 Oct 2020 04:35 |
URI: | http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/5791 |
Actions (login required)
View Item |