Siregar, Anry Pranata (2017) Pengaruh pembiayaan murabahah terhadap usaha mikro nasabah pada PT. Bank Syariah Mandiri KCP Gunung Tua. Undergraduate thesis, IAIN Padangsidimpuan.
Text
12 220 0009.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike. Download (4MB) |
Abstract
Keberadaan usaha mikro dalam perekonomian memberikan sumbangan yang sangat positif, seperti dapat menyediakan lapangan pekerjaan, menyediakan barang dan jasa, serta pemerataan usaha untuk mendistribusikan pendapatan nasional. Dengan melakukan kerja sama bank syariah melalui pembiayaan murabahah, maka masyarakat yang kekurangan modal dapat mengembangkan usaha mikronya. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah apakah pembiayaan murabahah mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap usaha mikro nasabah. Yang bertujuan untuk mengetahui seberapa berpengaruhkah variabel pembiayaan murabahah terhadap variabel usaha mikro. Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah teori tentang pembiayaan murabahah, dasar hukum pembiayaan murabahah, rukun dan syarat pembiayaan murabahah dan standarisasi akad pembiayaan murabahah. Teori tentang usaha mikro, cirri-ciri usaha mikro dan permasalahan yang dihadapi usaha mikro. Penelitian ini merupakan penelitian analisis regresi linear sederhana dengan jenis penelitian kuantitatif. Teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner dengan sampel 73 nasabah dari 276 populasi, dengan teknik pengambilan sampel adalah simple random sampling. Pengolahan data dilakukan dengan SPSS versi 22.0. Hasil dari penelitian secara parsial (uji t) untuk variabel pembiayaan murabahah memiliki pengaruh signifikan terhadap usaha mikro nasabah, dibuktikan dari nilai signifikan < 0.10 (0,000 < 0,10) dan thitung > ttabel (4,216 > 1,667) maka Ho ditolak dan Ha diterima, berarti ada pengaruh antara pembiayaan murabahah dengan usaha mikro nasabah di Bank syariah Mandiri KCP Gunung Tua. Kemudian nilai koefisien determinasi sebesar 0,488 (48,8%), berarti bahwa variabel usaha mikro nasabah dapat dijelaskan oleh variabel pembiayaan murabahah sebesar 48,8%, sedangkan sisanya 51,2% dapat dijelaskan oleh variabel lain di luar model penelitian ini.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Supervisors: | Dr. H. Sumper Mulia Harahap, M.Ag dan Jumi Atika, M.E.I |
Keywords: | Pembiayaan Murabahah; Usaha Mikro |
Subjects: | 18 LAW AND LEGAL STUDIES > 1801 Law > 180127 Mu'amalah (Islamic Commercial & Contract Law) > 18012703 al-Murabahah |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Perbankan Syariah |
Depositing User: | Users 10 not found. |
Date Deposited: | 29 Sep 2020 03:37 |
Last Modified: | 27 May 2021 07:39 |
URI: | http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/5373 |
Actions (login required)
View Item |