Electronic Theses of UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan

Pengaruh Pendidikan Agama Islam dalam keluarga terhadap kedisiplinan beragama siswa di Madrasah Aliyah Negeri 3 Tapanuli Tengah

Hutagalung, Arisnanda Hoiri (2023) Pengaruh Pendidikan Agama Islam dalam keluarga terhadap kedisiplinan beragama siswa di Madrasah Aliyah Negeri 3 Tapanuli Tengah. Undergraduate thesis, UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan.

[img] Text
1820100141.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (3MB)

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi berdasarkan masalah pentingnya pendidikan agama dalam keluarga, yang mana bisa mempengaruhi kedisiplinan beragama anak, maka peneliti ingin mengetahui lebih lanjut tentang pengaruh pendidikan agama islam dalam keluarga terhadap kedisiplinan beragama siswa di Madrasah Aliyah Negeri 3 Tapanuli Tengah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui adanya pengaruh yang signifikan antara Pendidikan Agama Islam dalam Keluarga Terhadap Kedisiplinan Beragama Siswa di Madrasah Aliyah Negeri 3 Tapanuli Tengah dan Untuk mengetahui berapa besar pengaruh pendidikan agama Islam dalam keluarga terhadap kedisiplinan beragama siswa di Madrasah Aliyah Negeri 3 Tapanuli Tengah. Penelitian ini adalah penelitian kuantitatif, dengan menggunakan metode ex post facto. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa Madrasah Aliyah Negeri 3 Tapanuli Tengah berjumlah 449 Siswa. Dengan sampel 81 siswa. Instrument penelitian ini adalah angket. Analisis data yang digunakan adalah analisis korelasi Product Moment, dan koefisien determinasi. Hasil perhitungan uji hipotesis dengan nilai signifikansi regresi sederhana sebesar 0.000 < 0.05. Selanjutnya pada uji Thitung didapatkan nilai sebesar 107,732 dengan signifikansi sebesar 0.000 dan uji nilai koefisien determinasi sebesar 0.993 sehingga Ho ditolak dan Ha diterima. Dari hasil penelitian tersebut dapat disimpulkan bahwa adanya pengaruh yang signifikan antara Pendidikan Agama Islam dalam Keluarga terhadapa Kedisiplinan Beragama Siswa di Madrasah Aliyah Negeri 3 Tapanuli Tengah.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Supervisors: Dr. Abdusima Nasution, M.A dan Dwi Maulida Sari, M.Pd
Keywords: Pendidikan Agama Islam; Keluarga; Kedisiplinan beragama
Subjects: 13 EDUCATION > 1301 Education Systems > 130103 Higher Education
22 PHILOSOPHY AND RELIGIOUS STUDIES > 2204 Religion and Religious Studies > 220403 Islamic Studies
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Ms Fatimah Adzahro Ramadani Gaja
Date Deposited: 10 Nov 2023 09:25
Last Modified: 10 Nov 2023 09:25
URI: http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/9687

Actions (login required)

View Item View Item