Sahrani, Mei (2022) Pembelajaran pendidikan agama islam masa pandemi covid 19 Kelas VII di SMPN 3 Angkola Selatan Kecamatan Angkola Selatan Kabupaten Tapanuli Selatan. Undergraduate thesis, IAIN Padangsidimpuan.
Text
1720100007.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike. Download (3MB) |
Abstract
Latar belakang masalah adalah pelaksanaan pembelajaran pendidikan Agama Islam masa panndemi covid 19 pelaksanaan pembelajarannya dilaksanakan secara luring atau tatap muka tidak secara daring karena di desa lokasi SMPN 3 Angkola Selatan tidak ada jaraingan. Prosespelaksanaan pembelajarannya diaksanakan di luar kelas seperti: di lapangan dan di teras-teras kelas dan dilaksanakan juga di desa-desa siswa. Rumusan masalah adalah bagaimana pelaksanaan pembelajaran pendidikan Agama Islam Masa Pandemi Covid 19 kelas VII di SMPN 3 Angkola Selatan Kecamatan Angkola Selatan Kabupaten Tapanuli Selatan dan apa saja faktor-faktor yang mempengaruhi pembelajaran pendidikan Agama Islam masa pandemi covid 19 kelas VII di SMPN 3 Angkola SelatanKecamatan Angkola Selatan Kabupaten Tapanuli Selatan. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kualitatif deskriptif, dengan metode pengumpulan data menggunakan observasi di SMPN 3 Angkola Selatan, wawancara secara langsung dengan kepala sekolah, guru pendidikan Agama Islam dan Guru MGMP.Dalam penelitian ini didukung dengan dokumentatif serta literatur pendukung yang relevan terhadap masalah yang di deskrifikasikan. Bedasarkan hasil penelitian menyimpulkan bahwa pembelajaran pendidikan agama Islam masa Pandemi Covid 19 kelas VII di SMPN 3 Angkola Selatan, pelaksanaan pembelajarannya adalah dilaksanakan di dua tempat yaitu pertama di sekolah,tetapi belajarnya diluar ruangan bukan di dalam kelas. Dan proses pembelajarannya adalah dengan menggunakan modul pembelajaran. Ke dua yaitu di rumah-rumah siswa, setelah belajar di sekolah selama 3 hari kemudian guru mengajari siswa juga di rumah-rumanya selama tiga hari. Faktor pembelajaran masa pandemi Covid 19 di SMPN 3 Angkola Selatan adalah faktor waktu, karena waktu dalam proses pembelajaran 15 menit dalam satu mata pelajaran.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Supervisors: | Dr. Lelya Hilda, M.Si. dan Latifa Annum Dalimunthe, M.Pd.I. |
Keywords: | Pembelajaran; Pendidikan agama islam; Masa pandemic; Covid 19 |
Subjects: | 13 EDUCATION > 1301 Education Systems > 130106 Secondary Education 13 EDUCATION > 1302 Curriculum and Pedagogy > 130211 Religion Curriculum and Pedagogy |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | Ms Fatimah Adzahro Ramadani Gaja |
Date Deposited: | 27 Jun 2022 03:22 |
Last Modified: | 06 Dec 2022 02:31 |
URI: | http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/7881 |
Actions (login required)
View Item |