Sihombing, Sulaiman (2022) Peran tokoh agama dalam membimbing kegiatan keagamaan remaja di Desa Air Merah Kecamatan Kampung Rakyat Kabupaten Labuhan Batu Selatan. Undergraduate thesis, IAIN Padangsidimpuan.
Text
1730200084.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike. Download (4MB) |
Abstract
Latar belakang masalah penelitian ini. Banyaknya remaja yang malas dan lalai untuk beribadah atau berkegiatan keagamaan dan kurangnya peran pemerintah dan orangtua sebagai suri tauladan bagi remaja. Oleh karena itu, dengan adanya tokoh agama ini dapat merubah dan membantu permasalahan remaja Desa Air Merah. Rumusan masalah penelitian ini, apa peran tokoh agama dalam meningkatkan kegiatan keagamaan remaja, bagaimana kondisi keagamaan remaja, bagaimana cara tokoh agama dalam meningkatkan kegiataan keagamaan remaja di Desa Air Merah Kecamatan Kampung Rakyat Kabupaten Labuhan Selatan. Dengan tujuan penelitian untuk mengetahui bagaimana peran tokoh agama dalam meningkatkan kegiatan keagamaan remaja, untuk mengetahui bagaimana kondisi keagamaan remaja, dan untuk mengetahui bagaiamana cara tokoh agama dalam meningkatkan kegiatan keagamaan remaja di desa Air Merah Kecamatan Kampung Rakyat Kabupaten Labuhan Batu Selatan. Penelitian ini merupakan penelitian. Tahapan analisis data terdiri dari reduksi data, penyajian data, penarikan kesimpulan. Tekhnik pengumpulan data yang digunakan observasi, wawancara dan dokumentasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa peran tokoh agama baik memiliki 4 peran yaitu Tabligh, Tabayyun, Tahkim, Uswatun Hasanah. Kondisi keagamaan remaja Desa Air Merah sangat memprihatinkan karna remaja di desa tersebut malas, lebih asyik bermain dan tidak adanya motivasi dari orangtua. Cara tokoh agama dalam membimbing remaja dengan cara pendekatan khusus yaitu membuat perkumpulan-perkumpulan yang bermanfaat dan dengan membuat kegiatan-kegiatan keagamaan seperti pengajian, taklim dn perayaan hari besar islam.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Supervisors: | Dr. H. Armyn Hasibuan, M.Ag. dan Ali Amran, S.Ag., M.Si. |
Keywords: | Peran; Tokoh agama; Membimbing; Keagamaan; Remaja |
Subjects: | 13 EDUCATION > 1301 Education Systems > 130199 Education systems not elsewhere classified 22 PHILOSOPHY AND RELIGIOUS STUDIES > 2204 Religion and Religious Studies > 220403 Islamic Studies > 22040303 Aqidah, Islamic Theology, Ilmu Kalam, and related science |
Divisions: | Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi > Bimbingan Konseling Islam |
Depositing User: | Ms Fatimah Adzahro Ramadani Gaja |
Date Deposited: | 15 Jun 2022 02:41 |
Last Modified: | 23 Nov 2022 03:20 |
URI: | http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/7719 |
Actions (login required)
View Item |