Sirait, Sri Maharani (2021) Faktor-faktor yang memengaruhi prestasi kerja karyawan JNE di Kota Padangsidimpuan. Undergraduate thesis, IAIN Padangsidimpuan.
Text
1740200063.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike. Download (4MB) |
Abstract
JNE Padangsidimpuan sedang mengalami penurunnan prestasi kerja karyawan dilihat dari faktor-faktor yang mempengaruhi prestasi kerja yaitu motivasi, kompensasi, dan stres kerja. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah kurangnya motivasi dari pimpinan JNE yang menyebabkan menurunnya prestasi kerja karyawan, tidak tercapainya reward menyebabkan kompensasi tidak bertambah, stres yang dialami karyawan baik dari luar maupun dari dalam menyebabkan prestasi kerja menurun, tujuan dari penelitian ini adalah apakah ada terdapat pengaruh motivasi, kompensasi, dan stres kerja terhdap prestasi kerja karyawan secara signifikan. Teori yang digunakan adalah untuk motivasi menuru Merle J. Moskowit merupakan secara umum didefinisikan sebagai pengarahan tingkah laku dan pelajaran motivasi sebenarnya merupakan pelajaran tingkah laku. Teori kompensasi menurut William B. Warther dan Keith Davis menyatakan bahwa apa yang seorang pekerja terima sebagai tanda balasan dari pekerjaan yang diberikannya. Gaji tersebut bisa berupa upah perjam atau pun gaji periodiik. Teori dari Stres kerja menurut Robbins merupakan tuntutan tugas, yang mana merupakan faktor yang dikaitkan pada pekerjaan seseorang seperti kondisi kerja, tata letak kerja, tuntutan peran, berhubungan dengan tekanan yang diberikan pada seseorang sebagai suatu fungsi dari peran tertentu, dan teori prestasi kerja menurut Ramadhany adalah tingkat pelaksanaan pekerjaan yang menunjukkan pekerjaan yang dilakukan oleh karyawan sesuai dengan standar yang ditetapkan perusahaan, hasil kerja yang dicapai karyawan selama bekerja di perusahaan dinilai oleh perusahaan dan merupakan prestasi kerja mereka. Metode penelitian yang digunakan adala metode kuantitatif dengan sumber data yaitu data primer dan data sekunder, teknik pengumpulan data mengunakan angket, wawancara, dan dokumentasi dengan jumlah sampel 31 karyawan, teknik analisis data dengan uji validitas, reliabilitas, normalitas, multikolinearitas, heteroskedasitas, uji koefisien determinasi, analisis regresi linier berganda, uji parsial (uji t) dan uji simultan (uji f). Berdsarkan hasil penelitian ini secara parsal terdapat pengaruh motivasi terhadap prestasi kerja karyawan JNE dengan nilai 16,340>1,703, terdapatnya pengaruh kompensasi terhadap prestasi kerja karyawan JNE dengan nilai 1,802>1,703, dan tidak terdapat pengaruh stres kerja terhadap prestasi kerja karyawan JNE dengan nilai -1,401<1,703. Secara simultan variabel motivasi, kompesasi, dan stres kerja berpengaruh signifikan prestasi kerja karyawan JNE Di Kota Padangsidimpuan dengan nilai 101,682>2,527 dan tingkat signifikansi yang diperoleh 0,000<0,05.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Supervisors: | Dr. H. Arbanur Rasyid, M.A. dan Aliman Syahuri Zein, M.E.I. |
Keywords: | Motivasi; Kompensasi; Stres kerja; Prestasi kerja |
Subjects: | 15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES > 1503 Business and Management > 150305 Human Resources Management |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Syariah |
Depositing User: | Ms Fatimah Adzahro Ramadani Gaja |
Date Deposited: | 10 Jun 2022 09:48 |
Last Modified: | 23 Nov 2022 02:25 |
URI: | http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/7675 |
Actions (login required)
View Item |