Irawan, Bambang (2021) Peningkatan pemahaman konsep bangun ruang melalui demonstrasi benda kongkrit di kelas V SD N 12 Sungai Aur Kabupaten Pasaman Barat. Undergraduate thesis, IAIN Padangsidimpuan.
Text
1520200025.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike. Download (4MB) |
Abstract
Penelitian ini dilatarbelakangi oleh rendahnya pemahaman konsep bangun ruang dalam pembelajaran matematika di kelas. Hal ini dikarenakan proses pembelajaran yang monoton dan penggunaan metode pembelajaran yang kurang bervariasi dan kurang kreatif. Untuk mengatasi masalah rendahnya hasil belajar siswa dilakukan tindakan berupa penerapan model demonstrasi benda kongkrit yang diasumsikan dapat menjadi solusi untuk meningkatkan pemahaman konsep matematika siswa. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana peningkatan pemahaman konsep bangun ruang melalui demonstrasi benda kongkrit di kelas V SD N 12 Sungai Aur Kabupaten Pasaman Barat. Jenis penelitian yang digunakan adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dengan dua siklus, dan setiap siklus terdiri dari dua kali pertemuan. Satu siklus terdiri dari perencanaan (planing), tindakan (action), pengamatan (observe), dan refleksi (reflection). Subjek penelitian ini adalah siswa kelas V SD N 12 Sungai Aur yang terdiri dari 20 orang siswa. Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan, bahwa model pembelajaran demonstrasi benda kongkrit mampu meningkatkan pemahaman konsep bangun ruang di kelas V SD N 12 Sungai Aur Kabupaten Pasaman Barat. Pada tes awal rata-rata nilai siswa 58,75, kemudian pada siklus I nilai rata-rata siswa 61,00 menjadi 66,94, pada siklus II dari 68,50 menjadi 76,50. Persentase siswa yang tuntas pemahaman konsep bangun ruang pada tes awal 20%, kemudian meningkat pada siklus I 30% menjadi 45% dan pada siklus II dari 55% menjadi 80%. Persentase siswa yang tidak tuntas pada tes awal 80%, kemudian menurun pada siklus I 70% menjadi 55% dan pada siklus kedua dari 45% menjadi 20 %. Sesuai dengan indikator tindakan skripsi ini, dimana siswa sudah melewati nilai rata-rata 70 yaitu 76,50 dengan presentase siswa yang tuntas belajar sebesar 80%. Dengan demikian persentase yang diharapkan telah tercapai.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Supervisors: | Dr. Lelya Hilda, M.Si. dan Suparni, S.Si, M.Pd |
Keywords: | Pemahaman Konsep; Demonstrasi Benda Kongkrit; Bangun Ruang |
Subjects: | 13 EDUCATION > 1302 Curriculum and Pedagogy > 130208 Mathematics and Numeracy Curriculum and Pedagogy 01 MATHEMATICAL SCIENCES > 0101 Pure Mathematics |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Tadris Matematika |
Depositing User: | Ms Darmayanti Simamora |
Date Deposited: | 01 Jul 2021 03:57 |
Last Modified: | 01 Jul 2021 03:57 |
URI: | http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/6728 |
Actions (login required)
View Item |