Electronic Theses of UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan

Pengaruh lingkungan terhadap akhlak remaja di Muaratais III Kecamatan Batang Angkola

Andriani, Sandi (2012) Pengaruh lingkungan terhadap akhlak remaja di Muaratais III Kecamatan Batang Angkola. Undergraduate thesis, IAIN Padangsidimpuan.

[img] Text
06311124.pdf - Accepted Version

Download (6MB)

Abstract

Lingkungan tidak terlepas dari kehidupan seseorang dan memiliki peranan penting dalam membina karakter remaja baik keilmuan dan pendidikannya terutama pembentukan akhlak remaja, karena tanpa dukungan dari berbagai lingkungan akhlak remaja tidak dapat berkembang dengan baik. Penulis skripsi ini dilatar belakangi pentingnya lingkungan dalam menunjang pembentukan akhlak remaja. Penulis ingin melihat apakah ada pengaruh yang signifikan antara lingkungan dengan akhlak remaja di Desa Muaratais III Kecamatan Batang Angkola. Permasalahan yang muncul dalam penelitian ini adalah bagaimana keadaan lingkungan masyarakat di Muaratais III kecamatan Batang Angkola, bagaimana keadaan akhlak remaja di Desa Muaratais III Kecamatan Batang Angkola, apakah terdapat pengaruh yang signifikan antara lingkungan terhadap akhlak remaja di Desa Muaratais III Kecamatan Batang Angkola. Tujuan penulisan skripsi ini adalah untuk mengetahui bagaimana keadaan lingkungan masyarakat di Desa Muaratais III Kecamatan Batang Angkola, untuk mengetahui keadaan akhlak remaja di Desa Muaratais III Kecarnatan Batang Angkola, untuk mengetahui apakah terdapat pengaruh yang signifikan antara lingkungan terhadap akhlak remaja di Desa Muaratais III Kecamatan Batang Angkola. Penelitian ini merupakan riset lapangan, instrumen pengumpulan data yang digunakan adalah angket, pengolahan dan analisa data dilaksanakan secara kuantitatif dan metode statistik yaitu dengan analisis korelasional. Untuk mengetahui pengaruh dua variabel yang diteliti dengan menggunakan korelasi product moment dan uji t. Dilihat dari kehidupan sehari-hari, lingkungan berkategori baik dengan persentase 69,6%. Akhlak remaja menunjukkan sangat baik dengan persentase 76%. Hal ini berdasarkan perhitungan yang diperoleh dari nilai rxy = 0, 385 dan thitung sebesar 1,767 lebih besar dari ttabel = 1,740 pada taraf signifikan 5%, maka terdapat pengaruh yang signifikan antara lingkungan dengan akhlak remaja di Muaratais II Kecamatan Batang Angkola.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Supervisors: Drs. H. Agus Salim Daulay M.Ag dan Dra.Rosimah Lubis, M. Pd
Keywords: Pengaruh Lingkungan., Membina Karakter Remaja
Subjects: 22 PHILOSOPHY AND RELIGIOUS STUDIES > 2204 Religion and Religious Studies > 220403 Islamic Studies > 22040305 Akhlaq, Tasawuf, and related science
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Mr. Muhammad Ihsan Ritonga
Date Deposited: 08 Sep 2020 04:02
Last Modified: 09 Sep 2020 14:08
URI: http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/4801

Actions (login required)

View Item View Item