Koto, Nurasiah (2019) Pengaruh model pembelajaran think talk write terhadap hasil belajar matematika siswa kelas VIII SMP N 3 Padangsidimpuan. Undergraduate thesis, IAIN Padangsidimpuan.
Text
1520200054.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike. Download (5MB) |
Abstract
Penelitian ini dilatarbelakangi oleh adanya kesulitan dan hambatan yang dialami siswa. Masalah kesulitan dan hambatan belajar muncul diakibatkan banyaknya faktor di antaranya metode mengajar yang digunakan guru. Pemakaian model pembelajaran dalam proses pembelajaran dapat menimbulkan pemahaman matematis, membangkitkan motivasi / rangsangan kegiatan belajar, dan membawa pengaruh – pengaruh psikologis terhadap siswa sehingga berdampak positif terhadap hasil belajar matematika siswa. Dengan penggunaan model think talk write guru bisa menarik perhatian para siswa sehingga pemberian pelajaran pun semakin terarah. Salah satu solusi untuk meningkatkan hasil belajar matematika siswa di antaranya penggunaan model pembelajaran tersebut termasuk salah satunya adalah model pembelajaran think talk write. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran think talk write terhadap hasil belajar matematika siswa kelas VIII SMP Negeri 3 Padangsidimpuan. Jenis penelitian adalah penelitian kuantitatif dan menggunakan metode eksperimen. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas VIII SMP Negeri 3 Padangsidimpuan tahun ajaran 2018/2019. Teknik pengambilan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah cluster random sampling. Sehingga dalam penelitian ini sampel yang digunakan adalah siswa kelas VIII-6 dan kelas VIII7. Dalam penelitian ini, instrumet pengumpulan data yang digunakan adalah tes. Hasil Pengujian uji-t diperoleh dari hasil uji hipotesis yang menunjukkan ,020,2281,3 tabelhitung tt maka 0 H ditolak dan sebaliknya a H diterima. Dengan demikian diambil kesimpulan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan model pembelajaran think talk write terhadap hasil belajar matematika siswa kelas VIII di SMP Negeri 3 Padangsidimpuan. Di sisi lain skor nilai rata-rata kelas eksperimen lebih tinggi dari kelas kontrol (74,47 > 68,17)
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Keywords: | Model Pembelajaran Think Talk Write; Hasil Belajar Matematika Siswa |
Subjects: | 01 MATHEMATICAL SCIENCES > 0101 Pure Mathematics |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Tadris Matematika |
Depositing User: | Mr. Muhammad Ihsan Ritonga |
Date Deposited: | 10 Jul 2020 07:57 |
Last Modified: | 10 Jul 2020 07:57 |
URI: | http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/2935 |
Actions (login required)
View Item |