Electronic Theses of UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan

Penerapan discovery learning untuk meningkatkan pemahaman konsep siswa pada materi jaring-jaring kubus dan balok kelas V SD Negeri 101080 Gunungtua Kabupaten Padang Lawas Utara

Ritonga, Ipta Gaun Siska Br (2018) Penerapan discovery learning untuk meningkatkan pemahaman konsep siswa pada materi jaring-jaring kubus dan balok kelas V SD Negeri 101080 Gunungtua Kabupaten Padang Lawas Utara. Undergraduate thesis, IAIN Padangsidimpuan.

[img] Text
14 202 00011.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (4MB)

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh kesulitan siswa dalam menjawab soal-soal yang diberikan oleh guru pada materi jaring-jaring kubus dan balok. Pemahaman konsep serta kemampuan siswa dalam menyelesaikan masalah matematika sangat kurang dan tidak berkembang. Guru berperan sebagai satu-satunya sumber belajar dan jarang menggunakan model maupun media dalam proses pembelajaran sehingga siswa tidak paham bagaimana konsep dan penemuan jaring-jaring kubus dan balok karena metode yang digunakan guru hanya menghafal dan memberikan tugas. Hal inilah yang menyebabkan pemahaman konsep siswa rendah. Upaya yang dilakukan peneliti dalam menyelesaikan permasalahan tersebut adalah dengan menerapkan model pembelajaran discovery learning dalam pembelajaran matematika pada materi jaring-jaring kubus dan balok agar dapat meningkatkan pemahaman konsep. Berdasarkan latar belakang masalah tersebut, penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah dengan penerapan model pembelajaran discovery learning dapat meningkatkan pemahaman konsep siswa pada materi jaring-jaring kubus dan balok kelas V SD Negeri 101080 Gunungtua. Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas (PTK). Penelitian tindakan kelas merupakan proses pengkajian melalui sistem siklus. Penelitian ini dilakukan dalam dua siklus, setiap siklus terdiri dari dua kali pertemuan. Instrumen pengumpulan data pada penelitian ini adalah melalui tes dan observasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada peningkatan pemahaman konsep dengan penerapan discovery learning. Hal ini dibuktikan dari hasil tes awal ke siklus I sampai siklus II. Dimana, pada tes awal rata-rata nilai siswa 57,33 kemudian pada siklus I nilai rata-rata siswa 64,28 menjadi 73,55, pada siklus II dari 81,85 menjadi 86,48. Persentase siswa yang tuntas pemahaman konsep pada tes awal 32,43 kemudian meningkat pada siklus I dari 43,24% menjadi 62,16%, dan pada siklus II dari 75,67% menjadi 86,48%. Persentase siswa yang tidak tuntas pemahaman konsep pada siklus I dari 56,76% menjadi 37,84%, dan pada siklus II dari 24,33% menjadi 13,52%. Sesuai dengan indikator tindakan pada skripsi ini, dimana siswa sudah melewati nilai rata-rata 70 yaitu 86,48 dengan persentase siswa yang tuntas belajar sebesar 86,48%.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Keywords: disovery learning; pemahaman konsep; jaring-jaring kubus; balok
Subjects: 13 EDUCATION > 1302 Curriculum and Pedagogy > 130208 Mathematics and Numeracy Curriculum and Pedagogy
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Tadris Matematika
Depositing User: Ms. Suci Syahfifa Nasution
Date Deposited: 26 Jun 2020 07:35
Last Modified: 26 Jun 2020 07:35
URI: http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/2748

Actions (login required)

View Item View Item