Electronic Theses of UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan

Tinjauan Kompilasi Hukum Ekonomi Syariah Tentang Pemanfaatan Sewa Lahan (Studi di Kelurahan Pasar Gunung Tua Kecamatan Padang Bolak Kabupaten Padang Lawas Utara)

Harahap, Nuranisah (2018) Tinjauan Kompilasi Hukum Ekonomi Syariah Tentang Pemanfaatan Sewa Lahan (Studi di Kelurahan Pasar Gunung Tua Kecamatan Padang Bolak Kabupaten Padang Lawas Utara). Undergraduate thesis, IAIN Padangsidimpuan.

[img] Text
1410200057.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (3MB)

Abstract

Penulisan skripsi ini melatar belakangi perkembangan zaman saat ini, banyak dijumpai ijarah yang dilakukan masyarakat mulai dari ijarah secara tertulis maupun lisan. Adapun rumusan masalah dalam penelitian ini adalah: Bagaimana Tinjauan Kompilasi Hukum Ekonomi Syariah Tentang Pemanfaatan Sewa Lahan di Kelurahan Pasar Gunung Tua Kecamatan Padang Bolak Kabupaten Padang Lawas Utara. Adapun yang menjadi tujuan dalam penelitian ini untuk memberikan pengetahuan kepada masyarakat, khususnya masyarakat di Kelurahan Pasar Gunung Tua Kecamatan Padang Bolak Kabupaten Padang Bolak tentang pemanfaatan sewa lahan yang sesuai dengan Kompilasi Hukum Ekonomi Syariah. Jenis penelitian yang penulis lakukan adalah penelitian kualitatif dengan dengan menggunakan instrument penelitian lapangan (field research. Pengumpulan data melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik Pengolahan dan Analisis Data dalam penelitian ini menelah seluruh data, menyusun dan mengelompokkan sesuai dengan pembahasan, pengelolahan analisis data. Teknik Uji Keabsahan Data yaitu Perpanjangan Keikutsertaan, Ketekunan Pengamatan, dan Triangulasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa “Tinjauan Kompilasi Hukum Ekonomi Syariah Tentang Pemanfaatan Sewa Lahan (Studi Di Kelurahan Pasar Gunung Tua Kecamatan Padang Bolak Kabupaten Padang Lawas Utara)”. Wanprestasi yang dilakukan oleh pemilik dan penyewa tercantum pada pasal 36 ayat 4 yang berbunyi: melakukan sesuatu yang menurut perjanjian tidak boleh dilakukan. Penyewa menolak memberikan tambahan bayaran dari bangunan tersebut karena Penyewa menganggap hal itu tidak ada dalam perjanjian dan Pemilik telah melakukan perbuatan ingkar janji atau wanprestasi. Pasal 36 ayat 1 yang berbunyi: tidak melakukan apa yang dijanjikan untuk melakukannya. Pemilik memberi izin kepada penyewa untuk mendirikan bangunan non permanen disamping rumah (pondok) sebagai tempat duduk dengan adanya bayaran tambahan dari bangunan tersebut. Hal ini menurut pemilik, penyewa telah melakukan wanprestasi dalam perjanjian tersebut yaitu menolak memberikan bayaran tambahan. Apabila terjadi wanprestasi baik yang dilakukan oleh pemilik atau penyewa lahan maka harus dinyatakaan telah melakukan ingkar janji (wanprestasi) oleh pihak yang berwenang.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Keywords: Pemanfaatan Sewa Lahan; Kompilasi Hukum Ekonomi Syariah
Subjects: 18 LAW AND LEGAL STUDIES > 1801 Law > 180127 Mu'amalah (Islamic Commercial & Contract Law) > 18012713 al-Muzara’ah, al-Mukhabarah, al-Musaqah, al-Mugharasah (Pemanfaatan Lahan Pertanian)
Divisions: Fakultas Syariah dan Ilmu Hukum > Hukum Ekonomi Syariah
Depositing User: Mrs. Elysa Fitri Pakpahan
Date Deposited: 08 Apr 2020 09:53
Last Modified: 09 Apr 2020 13:33
URI: http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/260

Actions (login required)

View Item View Item