Sapitri, Ade Irma (2019) Pengaruh penjualan dan laba bersih terhadap return on asset (studi kasus perusahaan manufaktur yang terdaftar di bursa efek indonesia tahun 2013-2017). Undergraduate thesis, IAIN Padangsidimpuan.
Text
14 402 00183.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike. Download (4MB) |
Abstract
Latar belakang masalah dalam penelitian ini adalah terjadinya fluktuasi pada penjualan, laba bersih dan Return On Asset (ROA) dalam kurun waktu 2013-2017. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah penjualan dan laba bersih memberikan pengaruh terhadap ROA baik secara parsial maupun simultan pada perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2013-2017. Pembahasan penelitian ini mengenai bidang ilmu akuntansi yaitu analisis laporan keuangan danpendekatan yang dilakukan adalah teori-teori yang berkaitan dengan laporan keuangan. Teori dalam penelitian ini berkaitan dengan teori ROA, penjualan dan laba bersih. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitaif deskriptif, sumber data adalah data sekunder dengan bentuk data panel sebanyak 40 sampel. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah teknik dokumentasi yang ada di situs resmi www.idx.co.id pada laporan keuangan perusahaan manufaktur sektor industry konsumsi subsektor makanan dan minuman yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2013-2017. Teknik analisis data dengan uji statistik deskriptif, uji normalitas, uji analisis data panel, uji asumsi klasik, uji hipotesis yaitu uji t dan uji F, uji determinasi (R2), analisis regresi berganda. Penelitian ini dianalisis dengan menggunakan alat bantu statistik yaitu EViews versi 9 dengan data pengujian statistiknya merupakan data panel yang merupakan kombinasi data cross section dan data time series. Hasil penelitian ini menunjukkan secara parsial (uji t), diketahui penjualan thitung -2.72 > -1.68 ttabel hal ini menunjukkan bahwa penjualan memberikan pengaruh negatif terhadap ROA. Laba bersih thitung 2.52 > 1.68 ttabel artinya laba bersih memberikan pengaruh positif terhadap ROA. Untuk hasil pengujian secara simultan (uji F) diperoleh Fhitung 3.71 > 3.24 Ftabel yang berarti penjualan dan laba bersih bersama-sama memberikan pengaruh terhadap ROA. Sedangkan nilai dari koefisien Determiasi (R2) sebesar 0,1669 atau sama dengan 17%. Artinya bahwa pengaruh penjualan dan laba bersih terhadap ROA sebesar 17%. Sedangkan sisanya 83% (100%-17%) dijelaskan oleh variabel lain yang tidak dimasukkan dalam penelitian ini.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Keywords: | Return On Asset; Laba Bersih |
Subjects: | 15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES > 1501 Accounting, Auditing and Accountability |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Syariah |
Depositing User: | Mrs. Zura idah |
Date Deposited: | 03 Jun 2020 21:47 |
Last Modified: | 03 Jun 2020 21:47 |
URI: | http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/1908 |
Actions (login required)
View Item |