Electronic Theses of UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan

Pengaruh Current Ratio, Debt to Equity Ratio dan Total Asset Turn Over Terhadap Return On Asset perusahaan pertambangan batubara yang terdaftar di bursa efek Indonesia (BEI) periode 2015-2017

Hasibuan, Yuli Karina (2019) Pengaruh Current Ratio, Debt to Equity Ratio dan Total Asset Turn Over Terhadap Return On Asset perusahaan pertambangan batubara yang terdaftar di bursa efek Indonesia (BEI) periode 2015-2017. Undergraduate thesis, IAIN Padangsidimpuan.

[img] Text
15 402 00129.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (3MB)

Abstract

Salah satu indikator untuk menilai apakah sebuah perusahaan sudah terkelola dengan baik atau tidak adalah dengan melihat bagaimana suatu perusahaan dalam mengelola profitabilitas. Maka suatu perusahaan akan dapat memaksimalkan profitabilitasnya. cara yang digunakan untuk mengukur tingkat profitabilitas suatu perusahaan, salah satunya dengan menggunakan pengembalian aset atau return on asset. Profitabilitas dipengaruhi oleh beberapa faktor diantaranya adalah current ratio, total asset turn over,dan debt to equity ratio. Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh Current Ratio, Debt to Equity Ratio dan Total Asset Turn Over terhadap Return On Asset. Pembahasan penelitian ini berkaitan dengan rasio keuangan. Sehubungan dengan itu, Pendekatan yang dilakukan adalah teori-teori yang berkaitan dengan Return On Asset, Current Ratio, debt to equity ratio dan total asset turn over serta bagian ilmu tertentu dari keilmuan tersebut. Data yang digunakan adalah data sekunder yang bersumber dari www.idx.co.id. Jenis penelitian adalah penelitian kuantitatif yang di analisis menggunakan statistik dengan metode analisis linear berganda dengan menggunakan alat bantu Eviews 9. Metode pengumpulan data yang digunakan dengan dokumentasi yaitu bentuk laporan keuangan. Analisis data yaitu: analisis statistik deskriptif, uji normalitas, uji linearitas, uji asumsi klasik, multikolinearitas, heteroskedasitas, autokorelasi, pemilihan data regresi data panel dan uji hipotesis. Berdasarkan hasil penelitian uji t, Current Ratio tidak berpengaruh terhadap ROA, Debt to Equity Ratio tidak berpengaruh terhadap ROA, dan Total Asset Turn Over berpengaruh terhadap ROA. Hasil uji F atau uji simultan menunjukkan bahwa secara bersama-sama Current Ratio, Debt to Equity Ratio, dan Total Asset Turn Over berpengaruh terhadap ROA. Nilai koefisien determinasi menunjukkan bahwa secara simultan Current Ratio, Debt to Equity Ratio, dan Total Asset Turn Over memberikan pengaruh sebesar 26,9 persen terhadap perolehan ROA Perusahaan Pertambangan Batubara yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) Periode 2015-2017

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Keywords: Current Ratio; Debt to Equity Ratio; Total Asset Turn Over; Return On Asset
Subjects: 15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES > 1503 Business and Management
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Syariah
Depositing User: Mrs. Zura idah
Date Deposited: 03 Jun 2020 01:33
Last Modified: 03 Jun 2020 01:33
URI: http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/1867

Actions (login required)

View Item View Item