Harahap, Sahmin (2018) Meningkatkan kemampuan membaca Alquran dengan menggunakan metode driil, strategi mengulang (rehearsal strategies) dan media audio visual pada siswa kelas VIII Pa 4 SMP Swasta Nurul ‘Ilmi Padangsidimpuan. Masters thesis, IAIN Padangsidimpuan.
Text
1423100074.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike. Download (5MB) |
Abstract
Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dilakukan guna perbaikan proses pembelajaran terhadap peningkatkan kemampuan membaca Alquran pada siswa kelas VIII Putra 4 di SMP Swasta Nurul Ilmi Padangsidimpuan. Pelaksanaan penelitian tindakan kelas ini bertujuan untuk: (1) Mengetahui peningkatan kemampuan membaca Alquran siswa sebelum pelaksanaan metode driil, strategi mengulang dan penggunaan media audio visual, (2) Mengetahui pelaksanaan metode driil , strategi mengulang dalam meningkatkan kemampuan membaca Alquran pada siswa kelas VIII Pa 4, (3) Mengetahui penggunaan media audio visual dalam meningkatkan kemampuan membaca Alquran pada siswa kelas VIII Pa 4, (4) Mengetahui peningkatan kemampuan membaca Alquran siswa sesudah pelaksanaan metode driil, strategi mengulang dan penggunaan media audio visual. (5) Mengetahui respon belajar siswa dalam pembelajaran materi Al-Qur’an setelah penerapan Metode Driil, Strategi Mengulang (Rehearsal Strategies) (6) Mengetahui aktivitas mengajar guru dalam pembelajaran materi Al-Qur’an setelah penerapan metode Driil, Strategi mengulang (Rehearsal Strategies). Penelitian Tindakan Kelas ini dilakukan dengan melalui tiga siklus yang meliputi perencanaan, pelaksanaan, pengamatan dan refleksi pada setiap siklus dengan alat pengumpul data melalui tes dan observasi. Hasil penelitian diperoleh (1) Kemampuan membaca Alquran siswa sebelum menggunakan metode driil, strategi rehearsal dan penggunaan media audio visual menunjukkan indikasi rendah < 75; (2) Pelaksanaan metode drill, strategi rehearsal dan media audio visual sudah tercapai dengan baik sesuai dengan indikator ketercapaian; (3) Penggunaan media audio visual telah memberikan konstribusi kepada siswa dalam memahami materi ajar serta memudahkan dalam menerapkan hukum bacaan. (4) Peningkatan kemampuan membaca Alquran siswa setelah menggunakan metode drill, strategi rehearsal dan media audio visual telah mencapai ketuntasan yang telah ditetapkan yaitu >75. (5) Respon belajar siswa dalam pembelajaran materi Al-Qur’an setelah penerapan Metode Driil, Stratregi Mengulang (Rehearsal Strategies) sangat positif karena peserta didik lebih mudah memahami materi pelajaran dan antusias dalam mengikuti pembelajaran. (6) Aktivitas mengajar guru dalam pembelajaran materi Al-Qur’an setelah penerapan Metode Driil, Strategi Mengulang (Rehearsel Strategies) telah mengalami peningkatan.
Actions (login required)
View Item |