Electronic Theses of UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan

Konsep pendidikan Islam dalam keluarga pada anak: Studi tafsir Al-Misbah karya Quraish Shihab

Harahap, Ramsiah (2017) Konsep pendidikan Islam dalam keluarga pada anak: Studi tafsir Al-Misbah karya Quraish Shihab. Masters thesis, IAIN Padangsidimpuan.

[img] Text
1523100085.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (3MB)

Abstract

Dalam sejarah pemikiran Islam, khususnya kajian Tafsir, kehadiran Quraish Shihab menambah deretan panjang nama-nama mufassir dari Nusantara. Salah satu karya monumental dari Quraish Shihab dalam bidang Tafsir adalah Tafsir al-Misbah, yang menafsirkan ayat yang berkaitan dengan pendidikan dalam keluarga berdasarkan metode Tafsir Maudu’i (tematik). Adapun rumusan masalah dalam penelitian ini adalah apa tujuan pendidikan Islam dalam keluarga pada anak menurut Quraish Shihab, apa saja materi pendidikan Islam dalam keluarga pada anak menurut Quraish Shihab, dan bagaimana metode pendidikan Islam dalam keluarga pada anak menurut Quraish Shihab. Adapun tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui tujuan pendidikan Islam dalam keluarga pada anak menurut Quraish Shihab, untuk mengetahui materi pendidikan Islam dalam keluarga pada anak menurut Quraish Shihab, dan untuk mengetahui metode pendidikan Islam dalam Keluarga pada anak menurut Quraish Shihab. Adapun jenis penelitian yang dipakai dalam penelitian ini adalah penelitian konsep. Sedangkan pendekatan penelitian yang dipakai adalah dengan menggunakan penelitian kepustakaan. Penelitian ini menghasilkan bahwa menurut Quraish Shihab tujuan pendidikan Islam dalam keluarga pada anak adalah untuk mengesakan Allah SWT dan menjadikannya orang yang bertakwa dengan selalu mengerjakan yang baik dan meninggalkan segala kemunkaran. Selanjutnya materi pendidikan Islam dalam keluarga pada anak menurut Quraish Shihab terdiri dari empat dasar pokok, yaitu akidah, ibadah, akhlak terhadap orang lain, dan akhlak terhadap diri sendiri. Sedangkan metode mendidik anak menurut Quraish Shihab memerlukan kesabaran, terlebih lagi dalam menyuruh yang makruf. Quraish Shihab menyatakan dalam tafsirnya: “Menyuruh mengerjakan ma’ruf (kebaikan) mengandung pesan untuk mengerjakannya, karena tidaklah wajar menyuruh sebelum diri sendiri mengerjakannya. Demikian juga ketika melarang kemunkaran juga menuntut agar yang melarang terlebih dahulu mencegah dirinya dari perbuatan tersebut.

Item Type: Thesis (Masters)
Keywords: Pendidikan Islam dalam Keluarga Pada Anak
Subjects: 22 PHILOSOPHY AND RELIGIOUS STUDIES > 2204 Religion and Religious Studies > 220403 Islamic Studies > 22040301 Al-Quran, Tafsir and related science
22 PHILOSOPHY AND RELIGIOUS STUDIES > 2204 Religion and Religious Studies > 220403 Islamic Studies > 22040306 Islamic philoshophy
Divisions: Pascasarjana > Program Magister > S2 Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Mr. Aflah Indra Pulungan
Date Deposited: 30 May 2020 10:38
Last Modified: 30 May 2020 10:38
URI: http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/1811

Actions (login required)

View Item View Item