Hasibuan, Lukman Hakim Ar (2018) Upaya guru pendidikan Agama Islam dalam meningkatkan keaktifan siswa dalam belajar pendidikan Agama Islam di SMA NEGERI 3 Padangsidimpuan. Undergraduate thesis, IAIN Padangsidimpuan.
Text
14 201 00046.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike. Download (4MB) |
Abstract
Latar belakang masalah penelitian ini, yaitu guru merupakan komponen yang paling penting dalam menentukan sistem pendidikan secara keseluruhan, yang mendapat perhatian pertama, dan utama. Tanpa adanya respon dari peserta didik di dalam proses pembelajaran tentu tidak akan membuat peserta didik menjadi lebih bergairah dalam belajar, oleh karena itu keaktifan di dalam belajar sangatlah penting agar anak didik lebih semangat dalam belajar dan menuntut ilmu terutama dalam proses pembelajaran. Rumusan masalah dari penelitian ini adalah upaya guru Pendidikan Agama Islam untuk meningkatkan keaktifan siswa belajar Pendidikan Agama Islam di SMA Negeri 3 Padangsidimpuan, apa kendala yang dihadapi guru Pendidikan Agama Islam dalam meningkatkan keaktifan siswa belajar Pendidikan Agama Islam di SMA Negeri 3 Padangsidimpuan. Dan bagaimana solusi guru Pendidikan Agama Islam menanggulangi kendala yang dihadapi dalam meningkatkan keaktifan siswa belajar Pendidikan Agama Islam di SMA Negeri 3 Padangsidimpuan.. Penelitian ini adalah penelitian lapangan yaitu penelitian yang dilakukan dengan pendekatan yang berorientasi pada fenomena-fenomena yang diamati dan diolah dengan menggunakan logika ilmiah. Sedangkan metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif yang menggambarkan keadaan yang sebenarnya dilapangan secara murni dan apa adanya. Berdasarkan hasil penelitian upaya guru Pendidikan Agama Islam dalam meningkatkan keaktifan belajar Pendidikan Agama Islam di SMA Negeri 3 Padangsidimpuan adalah pemberian motivasi, memberikan umpan balik (feed back), penugasan kepada siswa, pemberian stimulus, membuat siswanya menjadi partisipasi dalam kelas, sehingga siswa dapat aktif dalam proses pembelajaran. Ada beberapa kendala yang dihadapi guru Pendidikan Agama Islam dalam meningkatkan keaktifan siswa belajar Pendidikan Agama Islam, yaitu siswa yang sangat lambat dalam belajar, siswa yang kekurangan motivasi dalam belajar, siswa yang bersikap dan memiliki kebiasaan buruk, dan siswa yang sering tidak mengikuti proses belajar mengajar di kelas. Untuk mengatasi kendala yang dihadapi tentang siswa yang sangat lambat dalam belajar, maka guru-guru membuat bimbingan pelajaran tambahan. Kekurangan motivasi yang diberikan kepada siswa akan mengurangi keaktifannya di dalam kelas. Untuk mengatasi kendala siswa yang sering tidak hadir seorang guru Pendidikan Agama Islam membuat les tambahan terhadap siswa tersebut supaya siswa tidak ketinggalan pelajaran dengan teman-temannya.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Keywords: | pendidikan Islam; keaktifan siswa |
Subjects: | 13 EDUCATION > 1302 Curriculum and Pedagogy > 130214 Teaching Arabic as a Foreign Language (Ta'lim al-'Arabiyah Lighairi al-Nathiqin Biha) Curriculum and Pedagogy > 13021409 Thuruq al-Tadris (Teaching Methods) |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | Ms. Suci Syahfifa Nasution |
Date Deposited: | 14 May 2020 08:43 |
Last Modified: | 14 May 2020 08:43 |
URI: | http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/1457 |
Actions (login required)
View Item |