Electronic Theses of UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan

Pengaruh kualitas produk dan saluran distribusi terhadap keputusan pembelian produk yakult (studi kasus di kelurahan Sigalangan Kecamatan Batang Angkola Kabupaten Tapanuli Selatan)

Lubis, Hasanah (2018) Pengaruh kualitas produk dan saluran distribusi terhadap keputusan pembelian produk yakult (studi kasus di kelurahan Sigalangan Kecamatan Batang Angkola Kabupaten Tapanuli Selatan). Undergraduate thesis, IAIN Padangsidimpuan.

[img] Text
14 402 00150.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (4MB)

Abstract

Produk Yakult minuman kesehatan nomor satu di Indonesia. Namun penjualan pada PT. Yakult persada cabang Padangsidimpuan selama enam bulan mengalami penurunan. Karena dengan Jumlah penduduk di Kelurahan Sigalangan Kecamatan Batang Angkola Kabupaten Tapanuli Selatan cukup besar sehingga terdapat perbedaan dan keragaman karakteristik masyarakat termasuk keinginan dan keputusan dalam membeli. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah apakah terdapat pengaruh kualitas produk dan saluran distribusi baik secara parsial maupun simultan terhadap keputusan pembelian produk Yakult. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kualitas produk dan saluran distribusi baik secara parsial maupun simultan terhadap keputusan pembelian. Kegunaan penelitian ini untuk peneliti, Perusahaan PT. Yakult Indonesia Persada Cabang Padangsidimpuan, Masyarakat Kelurahan Sigalangan Kecamatan Batang Angkola Kabupaten Tapanuli Selatan, dan untuk Institut Agama Islam Negeri Padangsidimpuan (IAIN). Pembahasan dalam penelitian ini berkaitan dengan Manajemen. Sehubungan dengan itu, pendekatan yang dilakukan adalah teori-teori yang berkaitan dengan keputusan pembelian, kualitas produk dan saluran distribusi. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini sebanyak 66 responden, pengambilan sampel dengan menggunakan rumus populasi tidak diketahui. Teknik pengambilan sampel menggunakan accidental sampling. Sumber data yaitu data primer dan sekunder, dan pengumpulan data yang digunakan adalah teknik angket (kuesioner) dan wawancara. Analisis dengan menggunakan statistic yaitu SPSS versi 23. Hasil analisis koefesien determinasi (R) dapat di ketahui bahwa nilai R = 0,680 artinya korelasi antara variabel kualitas produk dan saluran distribusi terhadap keputusan pembelian terjadi hubungan yang kuat. Nilai koefesien determinasi (R2) sebesar 0,462 atau 46,2 % menunjukkan variabel kualitas produk dan saluran distribusi, mempengaruhi keputusan pembelian dan sisanya 53,8% dipengaruhi oleh faktor-faktor lain diluar penelitian yang dilakukan oleh peneliti. Berdasarkan hasil penelitian ini terdapat pengaruh kualitas produk terhadap keputusan pembelian dengan nilai thitung > ttabel (4,279 1,669). Variabel saluran distribusi terdapat pengaruh terhadap keputusan pembelian dengan nilai (5,235 1,669). Secara simultan diperoleh terdapat pengaruh kualitas produk dan saluran distribusi secara simultan terhadap keputusan pembelian dengan nilai Fhitung > Ftabel (27,095 >2,39)

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Keywords: Kualitas produk; Saluran distribusi; Keputusan pembelian
Subjects: 15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES > 1505 Marketing > 150503 Marketing Management (incl. Strategy and Customer Relations)
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Syariah
Depositing User: Mrs. Zura idah
Date Deposited: 07 May 2020 01:19
Last Modified: 07 May 2020 01:19
URI: http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/1284

Actions (login required)

View Item View Item