Electronic Theses of UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan

Analisis perbandingan kinerja keuangan syariah pada perusahaan XL Axiata Tbk dan perusahaan Telkom Indonesia Tbk yang terdaftar di Jakarta Islamic Index tahun 2015–2023

Rambe, Nelly Nastati (2025) Analisis perbandingan kinerja keuangan syariah pada perusahaan XL Axiata Tbk dan perusahaan Telkom Indonesia Tbk yang terdaftar di Jakarta Islamic Index tahun 2015–2023. Undergraduate thesis, UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan.

[img] Text
2140500007.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (6MB)

Abstract

Perkembangan industri telekomunikasi di Indonesia terus meningkat seiring dengan pesatnya pertumbuhan pengguna internet dan kebutuhan jaringan yang tinggi. Perusahaan XL Axiata Tbk dan PT Telkom Indonesia Tbk merupakan dua perusahaan besar dalam sektor ini yang juga terdaftar dalam Jakarta Islamic Index (JII), sehingga tunduk pada prinsip-prinsip keuangan syariah. Penelitian ini dilatarbelakangi oleh fluktuasi kinerja keuangan kedua perusahaan, khususnya terkait likuiditas dan profitabilitas selama periode 2015–2023, yang memengaruhi daya tarik investor terhadap saham syariah di pasar modal. Penelitian ini bertujuan untuk membandingkan kinerja keuangan syariah antara kedua perusahaan tersebut dengan menggunakan rasio keuangan sebagai alat analisis, yaitu Current Ratio (CR) dan Quick Ratio (QR) untuk mengukur likuiditas, serta Return On Asset (ROA) dan Return On Equity (ROE) untuk mengukur profitabilitas. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif deskriptif-komparatif dengan jenis data sekunder yang diperoleh dari laporan keuangan perusahaan melalui situs resmi Bursa Efek Indonesia (BEI). Data diolah menggunakan teknik analisis rasio keuangan dan diuji dengan uji normalitas, uji homogenitas, dan One Way ANOVA untuk melihat perbedaan yang signifikan antara kedua perusahaan.Teori yang digunakan dalam penelitian ini mengacu pada konsep manajemen keuangan syariah, serta analisis rasio keuangan konvensional yang disesuaikan dengan prinsip-prinsip syariah, seperti larangan riba dan usaha non-halal. Penelitian ini juga memperkuat hasilnya dengan dukungan teori dari Irham Fahmi tentang evaluasi kinerja keuangan dan pendekatan perbandingan keuangan antar perusahaan. Hasil analisis menunjukkan tidak terdapat perbedaan yang sangat signifikan (H0 diterima) yaitu pada variabel Current Ratio dan Quick Ratio dengan nilai sig > 0,05 dan Fhitung < Ftabel. Current Ratio memiliki nilai sig sebesar 0,415 (0,415 > 0,05) dan nilai Ftabel = 4,49 dan nilai Fhitung = 0,699 (0,699 < 4,49). Quick Ratio nilai sig sebesar 0,420 (0,420 > 0,05) dan nilai Ftabel = 4,49 dan nilai Fhitung = 0,687 (0,687 < 4,49). Return On Asset nilai sig sebesar 0,997 (0,997 > 0,05) dan nilai Ftabel = 4,49 dan nilai Fhitung = 0,000 (0,000 < 4,49). Return On Equity memiliki nilai sig sebesar 0,818 (0,818 > 0,05) dan nilai Ftabel = 4,49 dan nilai Fhitung = 0,055 (0,055 < 4,49).

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Supervisors: Muhammad Isa, S.T., M.M dan M. Yarham, M.H
Keywords: Perbandingan kinerja; Keuangan syariah; Perusahaan XL Axiata Tbk; Perusahaan Telkom Indonesia Tbk; Jakarta Islamic Index
Subjects: 15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES > 1502 Banking, Finance and Investment > 150201 Finance
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Manajemen Keuangan Syariah
Depositing User: Mrs. Elysa Fitri Pakpahan
Date Deposited: 24 Nov 2025 05:22
Last Modified: 24 Nov 2025 05:22
URI: http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/12817

Actions (login required)

View Item View Item