Indriyani, Sri (2024) Bimbingan suami terhadap istri dari pernikahan beda usia jauh di Desa Sipare-pare Tengah Kabupaten Labuhanbatu Utara. Undergraduate thesis, UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan.
![]() |
Text
2030200024.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike. Download (5MB) |
Abstract
Permasalahan yang terdapat dalam penelitian ini adalah terdapat pasangan suami istri yang menikah beda usia jauh namun istrinya sering pergi keluar rumah tanpa izin dengan suaminya, mengabaikan pekerjaan rumah tangga, mengabaikan pengasuhan anak dan istri lupa untuk menjalankan tugas dan kewajibannya sebagai seorang istri, Hal ini dilakukan istri karena beberapa faktor yang pertama kondisi istri yang belum siap secara mental untuk menjadi seorang istri, kedua istri merasa bosan di dalam rumah, ketiga sebab pola asuh kedua orangtua yang memanjakan istri. Dengan keadaan seperti itu, suami memainkan peran yang sangat penting dalam memberikan bimbingan kepada istrinya. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui apa saja faktor pernikahan beda usia, untuk mengetahui bagaimana keadaan keluarga yang menikah beda usia, dan bimbingan seperti apa yang diberikan suami kepada istri dari pernikahan beda usia. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan menggunakan metode deskriptif. Dengan informan sebanyak 5 pasangan suami istri yang menikah dengan perbedaan usia 8 hingga 10 tahun, terdapat 2 pasangan dengan perbedaan usia 10 tahun dan 3 pasangan menikah dengan perbedaan usia 8 tahun. Penggunaan teknik pengumpulan data dengan observasi non-partisipan, dan wawancara tidak terstruktur. Hasil penelitian ini adalah faktor pernikahan beda usia, yaitu faktor perjodohan, faktor suka sama suka, dan faktor kemapanan ekonomi. Keadaan keluarga yang menikah beda usia adalah pasangan merasa sulit untuk memahami kepribadian pasangannya dan masih ada keegoisan pada istri sehingga sering terjadi perdebatan dan pertengkaran dalam keluarga. Kemudian bimbingan yang diberikan suami kepada istrinya adalah dengan menasihati istrinya dengan kata-kata yang baik, selalu sabar dan memberi banyak nasehat kepada istrinya dan selalu mengingatkan istrinya tentang tugas dan kewajibannya sebagai istri dan ibu, serta suami sering memberikan contoh yang baik kepada istrinya secara langsung.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Supervisors: | Dr. Fauzi Rizal, S.Ag., M.A dan Arifin Hidayat, S.Sos.I., M.Pd.I |
Keywords: | Bimbingan; Pernikahan beda usia |
Subjects: | 18 LAW AND LEGAL STUDIES > 1801 Law > 180128 Islamic Family Law > 18012801 Pernikahan (Secara Umum) 18 LAW AND LEGAL STUDIES > 1801 Law > 180128 Islamic Family Law > 18012826 Bimbingan & Penyuluhan Pernikahan (Marital Counselling) |
Divisions: | Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi > Bimbingan Konseling Islam |
Depositing User: | Ms Fatimah Adzahro Ramadani Gaja |
Date Deposited: | 16 Apr 2025 08:55 |
Last Modified: | 16 Apr 2025 08:55 |
URI: | http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/11896 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |