Irdayani, Irdayani (2024) Pengaruh e-commerce Shopee, gaya hidup dan pembelian impulsif terhadap perilaku konsumtif mahasiswa. Undergraduate thesis, UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan.
![]() |
Text
2040200180.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike. Download (4MB) |
Abstract
Hasrat yang besar untuk memiliki benda-benda tanpa memperhatikan kegunaannya atau kebutuhannya dan Sebagian besar perilaku konsumtif yang dilakukan didorong keinginan untuk memenuhi Hasrat kesenangan semata. Perilaku konsumtif terjadi karena mahasiswa mempunyai kecenderungan materialistik, Mahasiswa berada pada rentang usia dewasa awal dan mula terpengaruh dengan perubahan budaya sosial sehingga mempunyai perilaku yang cenderung konsumtif. Perilaku konsumtif adalah perilaku mengkonsumsi barang yang sebenarnya kurang atau tidak diperlukan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah terdapat pengaruh E-commerce shopee, gaya hidup dan pembelian impulsif terhadap perilaku konsumtif mahasiswa FEBI Universitas Islam Negeri Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan. Jenis penelitian yang digunakan adalah jenis kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini yaitu 435 mahasiswa. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini yaitu sebanyak 81 responden. Teknik pengumpulan sampel yaitu secara acak (random sampling). Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini wawancara dan angket. Teknik analisis data yang digunakan adalah uji validitas, uji reabilitas, uji normalitas, uji multikolinearitas, uji heterokedastisitas, uji regresi linear berganda, uji koefisien determinasi (uji R2), dan uji parsial (uji t). Hasil penelitian menunjukkan bahwa E-commerce shopee, gaya hidup dan pembelian impulsif berpengaruh pada perilaku konsumtif hal ini dibuktikan dengan nilai analisis koefisien determinasi diperoleh sebesar 85,6% sisanya sebesar 14,4% menunjukkan bahwa E-commerce shopee, gaya hidup dan pembelian impulsif berpengaruh terhadap perilaku konsumtif.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Supervisors: | Prof. Dr. Darwis Harahap, M.Si dan Damri Batubara, M.A |
Keywords: | E-commerce; Shopee; Gaya hidup; Pembelian impulsif; Perilaku konsumtif; Mahasiswa |
Subjects: | 14 ECONOMICS > 1402 Applied Economics > 140219 Welfare Economics 17 PSYCHOLOGY AND COGNITIVE SCIENCES > 1701 Psychology > 170109 Personality, Abilities and Assessment |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Syariah |
Depositing User: | Mrs. Mutia Handayani |
Date Deposited: | 11 Apr 2025 08:11 |
Last Modified: | 14 Apr 2025 08:48 |
URI: | http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/11875 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |