Electronic Theses of UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan

Pengaruh indeks pembangunan manusia, inflasi dan BI Rate terhadap pertumbuhan ekonomi Indonesia

Nasution, Roudoh (2024) Pengaruh indeks pembangunan manusia, inflasi dan BI Rate terhadap pertumbuhan ekonomi Indonesia. Undergraduate thesis, UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan.

[img] Text
2040200078.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (2MB)

Abstract

Pertumbuhan ekonomi merupakan proses perubahan situasi perekonomian suatu negara secara berkesinambungan menuju situasi yang lebih baik selama periode tertentu, suatu perekonomian bisa dikatakan mengalami perkembangan apabila taraf kegiatan ekonomi yang dicapai lebih tinggi daripada yang dicapai di tahun sebelumnya. Permasalahan dalam penelitian ini terjadi pada tahun 2020 Indeks Pembangunan Manusia mengalami kenaikan tapi tidak disertai dengan pertumbuhan ekonomi yang meningkat, inflasi pada tahun 2022 mengalami kenaikan disertai dengan pertumbuhan ekonomi yang meningkat dan BI rate pada tahun 2020 mengalami penurunan disertai dengan pertumbuhan ekonomi yang menurun. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah terdapat pengaruh Indeks Pembangunan Manusia, Inflasi dan BI Rate terhadap pertumbuhan ekonomi di Indonesia. jenis penelitian ini menggunakan jenis penelitian kuantitatif dengan menggunakan data sekunder yang diperoleh dari Badan Pusat Statistik tahun 2013-2022 data yang diteliti yaitu data Indeks Pembangunan Manusia, Inflasi, BI rate dan data pertumbuhan ekonomi, dengan aplikasi pengolah data eviews 9, Jenis data yang digunakan merupakan data panel yaitu gabungan dari data time series dan data cross section, data time series terdiri dari tahun 2013-2022 sedangkan data cross section terdiri dari 6 provinsi dengan PDRB tertinggi di Indonesia yaitu provinsi DKI Jakarta, Kalimantan Timur, Kalimantan Utara, Kepulaun Riau, Riau dan Provinsi Sulawesi Selatan, penelitian ini dilakukan di Indonesia dengan penentuan sampel yang digunakan adalah purposive sampling dengan 60 sampel penelitian, metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah regresi linear berganda. Hasil penelitian secara parsial (uji t), yaitu tidak terdapat pengaruh Indeks Pembangunan Manusia terhadap pertumbuhan ekonomi di 6 provinsi dengan PDRB tertinggi di Indonesia, terdapat pengaruh inflasi terhadap pertumbuhan ekonomi di 6 provinsi dengan PDRB tertinggi di indonesia, Tidak terdapat pengaruh BI Rate terhadap pertumbuhan ekonomi di 6 provinsi dengan PDRB tertinggi di Indonesia, dan hasil penelitian secara simultan (uji F), yaitu terdapat pengaruh Indeks Pembangunan Manusia, inflasi dan BI Rate terhadap pertumbuhan ekonomi di 6 provinsi dengan PDRB tertinggi di Indonesia.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Supervisors: Delima Sari Lubis, M.A dan Rini Hayati Lubis, M.P
Keywords: IPM; Inflasi; Pertumbuhan ekonomi
Subjects: 14 ECONOMICS > 1402 Applied Economics > 140202 Economic Development and Growth
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Syariah
Depositing User: Ms Fatimah Adzahro Ramadani Gaja
Date Deposited: 18 Nov 2024 08:23
Last Modified: 18 Nov 2024 08:23
URI: http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/11311

Actions (login required)

View Item View Item