Electronic Theses of UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan

Faktor–faktor yang memengaruhi indeks pembangunan manusia di Provinsi Sumatera Utara

Harahap, Hafni Rasyidah (2024) Faktor–faktor yang memengaruhi indeks pembangunan manusia di Provinsi Sumatera Utara. Undergraduate thesis, UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan.

[img] Text
2040200121.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (3MB)

Abstract

Berdasarkan data BPS periode 2018-2022 angka Indeks Pembangunan Manusia di Provinsi Sumatera Utara memiliki rata-rata nilai IPM yang cukup tinggi. Provinsi Sumatera Utara terdiri dari 25 Kabupaten dan 8 Kota yang memiliki indeks pembangunan manusia yang berbeda-beda. Fenomena yang terjadi IPM di daerah Tapanuli Tengah, Labuhan Batu, Karo, Deli Serdang, langkat, Batubara, Padang Lawas Utara, Padang Lawas, Labuhan Batu Selatan, dan Gunung Sitoli mengalami penurunan pada tahun 2021. Sedangkan pada Kabupaten/Kota lainnya mengalami peningkatan hampir setiap tahunnya. Untuk itu perlu diketahui faktor-faktor apa saja yang memengaruhi indeks pembangunan manusia di Provinsi Sumatera Utara. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh indikator Jumlah Penduduk, Pengeluaran Pemerintah, dan Produk Domestik regional Bruto terhadap variabel IPM di seluruh Kab/Kota Provinsi Sumatera Utara. Teori yang digunakan peneliti berhubungan dengan teori ekonomi makro yang membahas tentang jumlah penduduk, pengeluaran pemerintah, produk domestik regional bruto, dan indeks pembangunan manusia, serta mengaitkannya dalam perspektif ekonomi islam. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan menggunakan data panel. Populasi dan sampel penelitian adalah data indeks pembangunan manusia, jumlah penduduk, pengeluaran pemerintah, dan produk domestik regional bruto di Provinsi Sumatera Utara tahun 2018-2022 dengan jumlah sampel 165 data panel. Pengolahan data dilakukan dengan menggunakan bantuan software Eviews versi 9. Uji analisis data: uji statistik deskriptif, uji normalitas, uji model data panel, uji pemilihan data panel, uji multikolinearitas, uji autokolerasi, uji hipotesis, dan uji analisis regresi berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara parsial variabel jumlah penduduk dan produk domestik regional bruto memiliki pengaruh signifikan terhadap indeks pembangunan manusia. Pengeluaran pemerintah tidak memiliki pengaruh secara signifikan terhadap indeks pembangunan manusia.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Supervisors: Prof. Dr. Darwis Harahap, S.H.I., M.Si dan Aliman Syahuri Zein, M.E.I
Keywords: Indeks pembangunan manusia; Jumlah penduduk; Pengeluaran pemerintah; Produk domestik regional bruto
Subjects: 14 ECONOMICS > 1402 Applied Economics > 140202 Economic Development and Growth
14 ECONOMICS > 1402 Applied Economics > 140218 Urban and Regional Economics
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Syariah
Depositing User: Ms Fatimah Adzahro Ramadani Gaja
Date Deposited: 08 Nov 2024 03:22
Last Modified: 08 Nov 2024 03:22
URI: http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/11238

Actions (login required)

View Item View Item