Siagian, Nuraisyah (2024) Peningkatan kemampuan menulis prosa sederhana berbasis emosi pada siswa Kelas V SD Negeri 100302 Pargarutan Kecamatan Angkola Timur Kabupaten Tapanuli Selatan. Undergraduate thesis, UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan.
Text
1920500085.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike. Download (2MB) |
Abstract
Latar belakang masalah penelitian ini adalah metode pembelajaran yang digunakan oleh guru di kelas V masih berpusat pada guru. Guru lebih banyak menggunakan metode ceramah, tanya jawab. Hal tersebut mengakibatkan metode pembelajan yang dirancang oleh guru menjadikan kreatifitas siswa tidak dapat berkembang secara maksimal, dikarenakan sangat jarang dijumpai adanya metode pembelajaran yang berbasis emosi. Oleh karena itu hal ini mempengaruhi minat siswa dalam mengikuti pembelajaran. Untuk itu diperlukan metode yang dapat membuat siswa aktif dalam proses belajar mengaja salah satunya dengan menerapkan sistem pembelajaran berbasis emosi. Rumusan masalah dalam penelitiaan ini adalah bagaimanakah peningkatan kemampuan menulis prosa sederhana berbasis emosi pada siswa kelas V SD Negeri 100302 Pargarutan. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan menulis prosa sederhana berbasis emosi pada siswa kela V SD Negeri 100302 Pargarutan. Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas (PTK), Pengumpulan data yang digunakan observasi dan tes. Penelitian ini dilaksanakan di SD Negeri 100302 Pargarutan. Penelitian ini dilakukan dalam dua siklus. Teknik analisis data menggunakan data subjektif, data numerik dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pada tes awas nilai rata-rata siswa 55,5 dengan persentase ketuntasan 17,64%. Kemudian pada siklu I pertemuan 1 nilai rata-rat siswa 60,8 dengan persentase ketuntasan 23,52%. Pada siklus 1 pertemuan 2 nilai rata- rata siswa 68,5 dengan persentase ketunasan 35,29%. Pada siklus II pertemuan 1 nilai rata-rata siswa 73,7 dengan persentase ketuntasan 47,05%. Selanjutnya pada siklus II pertemuan 2 nilai rata-rata siswa 78,5 dengan persentase ketuntasan 82, 35%. Dengan demikian hipotesis yang berbunyi pembelajaran berbasis emosi dapat meningkatkan kemampuan menulis prosa sederhana pada siswa kelas V SD Negeri 100302 Pargarutan dapat dibuktikan
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Supervisors: | Dr. Anhar, M.A dan Dr. H. Akhiril Pane, S.Ag., M.Pd |
Keywords: | Kemampuan Menulis Prosa Sederhana; Berbasis Emosi; Siswa Kelas V. |
Subjects: | 13 EDUCATION > 1301 Education Systems > 130105 Primary Education 19 STUDIES IN CREATIVE ARTS AND WRITING > 1903 Journalism and Professional Writing > 190303 Technical Writing |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah |
Depositing User: | Ms Fatimah Adzahro Ramadani Gaja |
Date Deposited: | 20 Oct 2024 15:33 |
Last Modified: | 21 Oct 2024 09:15 |
URI: | http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/11180 |
Actions (login required)
View Item |