Electronic Theses of UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan

Pengaruh modal dan jam kerja terhadap pendapatan pedagang kaki lima di Kota Padangsidimpuan

Putri, Anisa (2023) Pengaruh modal dan jam kerja terhadap pendapatan pedagang kaki lima di Kota Padangsidimpuan. Undergraduate thesis, UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan.

[img] Text
1840200094.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (2MB)

Abstract

Masalah dalam penelitian ini adalah terdapat fenomena yang tidak sesuai dengan teori modal, jam kerja dan pendapatan pedagang kaki lima di Kota Padangsidimpuan. Penelitian ini dilatarbelakangi dari tanggapan pedagang kaki lima yang mengatakan bahwa modal menentukan tingkat pendapatan pedagang kaki lima di Kota Padangsidimpuan kemudian para pedagang kaki lima juga mengakatan bahwa jam kerja juga menentukan tingkat pendapatan pedagang kaki lima di kota padangsidimpuan. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah apakah modal dan jam kerja berpengaruh terhadap pendapatan pedagang kaki lima di Kota Padangsidimpuan. Tujuan masalah pada penelitian ini adalah untuk mengetahui besarnya pengaruh modal dan jam kerja terhadap pendapatan pedagang kaki lima di Kota Padangsidimpuan. Pembahasan pada penelitian ini berkaitan dengan modal, jam kerja dan pendapatan. Sehubungan dengan hal itu pendekatan yang dilakukan adalah teori-teori yang berkaitan dengan modal, jam kerja dan pendapatan. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif. Jumlah populasi dalam penelitian ini adalah pedagang kaki lima di bagian Kecamatan Padangsidimpuan Selatan yang berjumlah 170 pedagang dengan menarik sampel sebanyak 63 pedagang dengan menggunakan rumus slovin. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan angket/kuesioner. Pengolahan data dilakukan menggunakan SPSS versi 23. Alat analisis yang digunakan adalah uji validitas, uji reliabilitas, uji normalitas,uji multikolinearitas, uji heteroskedastisitas, uji koefisiensi determinasi R2, uji hipotesis (uji t dan uji F). Hasil analisis uji t dalam penelitian ini menunjukkan bahwa secara parsial variabel modal mempunyai pengaruh terhadap pendapatan pedagang kaki lima di Kota Padangsidimpuan dan hasil uji secara parsial variabel jam kerja mempunyai pengaruh terhadap pendapatan pedagang di Kota Padangsidimpuan. Sedangkan hasil uji F atau hasil uji secara simultan menunjukkan bahwa modal dan jam kerja berpengaruh secara simultan terhadap pendapatan pedagang kaki lima di Kota Padangsidimpuan

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Supervisors: Dr. Darwis Harahap, S.H.I., M.Si dan Sarmiana Batubara, M.A
Keywords: Jam kerja; Modal; Pendapatan
Subjects: 14 ECONOMICS > 1402 Applied Economics > 140215 Public Economics- Taxation and Revenue
15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES > 1501 Accounting, Auditing and Accountability > 150109 Budgetary Accounting
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Syariah
Depositing User: Ms Fatimah Adzahro Ramadani Gaja
Date Deposited: 25 Jul 2024 08:37
Last Modified: 25 Jul 2024 08:37
URI: http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/10684

Actions (login required)

View Item View Item