Electronic Theses of UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan

Strategi pemasaran produk mulia syariah ultimate (emas batangan) pada PT. Pegadaian Cabang Syariah Alaman Bolak

Harahap, Putri Lela Sari (2023) Strategi pemasaran produk mulia syariah ultimate (emas batangan) pada PT. Pegadaian Cabang Syariah Alaman Bolak. Undergraduate thesis, UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan.

[img] Text
1740100265.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (4MB)

Abstract

Dalam penelitian ini, diulas mengenai strategi pemasaran produk mulia syariah ultimate (emas batangan) pada PT. Pegadaian Cabang Syariah Alaman Bolak. Penelitian ini dilatar belakangi dengan kurangnya minat dan pengetahuan nasabah terhadap produk mulia syariah ultimate (emas batangan) di PT. Pegadaian Cabang Syariah Alaman Bolak dikarenkan strategi pemasaran yang belum optimal diterapkan di PT. Pegadaian Cabang Syariah Alaman Bolak. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana konsep pemasaran produk Mulia Syariah Ultimate (Emas Batangan) pada PT. Pegadaian Cabang Syariah Alaman Bolak, Bagaimana penerapan strategi pemasaran produk mulia syariah ultimate (emas batangan) dalam menarik minat nasabah Pada PT. Pegadaian Cabang Syariah Alaman Bolak, Apa saja hambatan dalam pemasaran produk mulia syariah ultimate (emas batangan) pada PT. Pegadaian Cabang Syariah Alaman Bolak. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana konsep pemasaran, strategi pemasaran dalam menarik minat nasabah, dan apa saja hambatan dalam pemasaran produk mulia syariah ultimate (emas batangan) pada PT. Pegadaian Cabang Syariah Alaman Bolak. Pembahasan penelitian ini adalah strategi pemasaran produk mulia syariah ultimate (emas batangan), menurut Payne dalam perusahaan jasa terdapat tujuh bauran pemasaran (marketing mix) yang dikenal dengan istilah 7P. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif deskriptif yang menggukana teknik tinjauan pustaka, wawancara, dan dokumentasi. Sumber data yang digunakan yaitu data primer dan sekunder. Teknik analisis data menggunakan reduksi data, penyajian data, penarikan kesimpulan, dengan menggunakan teknik perpanjangan keikutsertaan, ketekunan pengamatan, menggunakan bahan referensi, dan triagulasi. Adapun hasil penelitian ini menunjukkan secara deskriptif dan menggambarkan bahwa penerapan strategi pemasaran yang dilakukan oleh PT. Pegadaian Cabang Syariah Alaman Bolak menggunakan 7P bauran pemasaran, Product, Price, Promotion, Process, People, dan Physical Evidence. Diketahui bahwa strategi pemasaran yang diterapkan oleh PT. Pegadaian Cabang Syariah Alaman Bolak belum sepenuhnya terlaksanakan dengan optimal dan sehingga kurangnya minat nasaba, produk yang kurang sesuai dengan nasabah, dan faktor usia yang tidak memungkinkan untuk mencicil emas batangan.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Supervisors: H. Aswadi Lubis, S.E., M.Si. dan Rini Hayati Lubis, M.P.
Keywords: Bauran pemasaran; Produk mulia; Strategi pemasaran
Subjects: 15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES > 1505 Marketing > 150503 Marketing Management (incl. Strategy and Customer Relations)
18 LAW AND LEGAL STUDIES > 1801 Law > 180127 Mu'amalah (Islamic Commercial & Contract Law) > 18012705 al-Rahn (Pergadaian)
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Perbankan Syariah
Depositing User: Ms Fatimah Adzahro Ramadani Gaja
Date Deposited: 06 Sep 2023 07:25
Last Modified: 06 Sep 2023 07:25
URI: http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/9198

Actions (login required)

View Item View Item