Electronic Theses of UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan

Analisis komparatif penggunaan e-wallet dengan aplikasi LinkAja Syariah dan OVO pada generasi milenial

Rambe, Mekar Juni Anti (2022) Analisis komparatif penggunaan e-wallet dengan aplikasi LinkAja Syariah dan OVO pada generasi milenial. Undergraduate thesis, UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan.

[img] Text
1840100148.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (3MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk membandingkan dompet digital yang menggunakan LinkAja Syariah dan OVO pada generasi milenial. Oleh karena itu, penelitian ini dilatarbelakangi dengan survei yang dilakukan Kadence Internasional yang menyatakan OVO sebagai dompet digital paling popular dibandingkan beberapa dompet digital lainnya. Sementara Indonesia khususnya Padangsidimpuan merupakan penduduk yang mayoritas beragama Islam dengan persentase 91,10% seharusnya persentase pengguna LinkAja yang memberikan layanan khusus syariah mengalami kepopuleran yang lebih tinggi dibandingkan dengan OVO yang memberikan layanan dompet digital konvensional. Namun yang terjadi persentase pengguna LinkAja lebih rendah dibandingkan dengan OVO. Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah tentang analisis komparatif berupa pengertian analisis, proses analisis dan pengertian analisis komparatif. Fintech berupa pengertian, dasar hukum, jenis-jenis fintech, dan fintech syariah. Dompet digital (E-Wallet) berupa pengertian, jenis-jenis dan aplikasi dompet digital yaitu LinkAja Syariah dan OVO, generasi milenial berupa pengertian, karakteristik, sifat positif dan negatif generasi milenial, serta indikator penggunaan dompet digital. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan pendekatan komparatif. Subjek dalam penelitian sebanyak 50 responden, dengan pengambilan subjek yaitu mahasiswa GenBI Sibolga yang berusia 21 tahun-23 tahun serta memiliki dompet digital LinkAja Syariah atau OVO dengan masa penggunaan selama 6 bulan terakhir berjumlah 50 orang. Analisis data dengan menggunakan konsep Miles dan Hubermean yaitu reduksi, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil dari penelitian, dari segi kemudahan penggunaan, manfaat penggunaan, kredibilitas dan kepuasaan OVO dinyatakan lebih baik dibandingkan dengan LinkAja Syariah. Selain itu, lebih banyak generasi milenial/ mahasiswa yang lebih berminat menggunakan OVO secara terus menerus dibandingkan dengan LinkAja Syariah. Dari beberapa motif penggunaan dompet digital, enjoyment menjadi motif yang paling banyak dipilih responden sebagai motif/alasan untuk tetap terus menerus menggunakan dompet digital, sementara vitality menjadi motif yang paling sedikit dipilih oleh responden.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Supervisors: Rodame Monitorir Napitupulu, M.M. dan M. Fauzan, M.E.I.
Keywords: Perbandingan e-wallet; Kemudahan penggunaan; Manfaat; Kredibilitas; Kepuasan; dan Minat
Subjects: 10 TECHNOLOGY > 1099 Other Technology > 109999 Technology not elsewhere classified
15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES > 1502 Banking, Finance and Investment > 150201 Finance
18 LAW AND LEGAL STUDIES > 1801 Law > 180127 Mu'amalah (Islamic Commercial & Contract Law) > 18012724 Islamic Banking
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Perbankan Syariah
Depositing User: Ms Fatimah Adzahro Ramadani Gaja
Date Deposited: 24 Aug 2023 06:55
Last Modified: 24 Aug 2023 06:55
URI: http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/9142

Actions (login required)

View Item View Item