Electronic Theses of UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan

Pengaruh piutang murabahah terhadap laba bersih pada PT. Bank Rakyat Indonesia Syariah tahun 2013-2020

Rahmayani, Desi (2022) Pengaruh piutang murabahah terhadap laba bersih pada PT. Bank Rakyat Indonesia Syariah tahun 2013-2020. Undergraduate thesis, IAIN Padangsidimpuan.

[img] Text
1540100100.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (2MB)

Abstract

Penelitian dalam skiripsi ini melatar belakangi oleh adanya asumsi bahwa laba bersih dalam suatu perbankan dipengaruhi oleh adanya piutang murabahah. Besarnya laba bersih yang bdiperoleh oleh bank syariah dapat dilihat dari besarnya produk-produk yang ditawarkannya. Akan tetapi dalam penelitian ini terdapat naik turunnya laba bersih. Maka dari itu penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh piutang murabahah, terhadap pertumbuhan laba bersih di PT. Bank Rakyat Indonesia Syariah Tahun 2013-2020. Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah mengenai piutang murabahah dan laba bersih. Laba bersih adalah selisih antara pendapatan dengan biaya dan pengurangan lainnya dan laba bersih (net income) adalah selisih dari semua pendapatan atau aktiva yang sudah dikurangi sama beban-beban yang ada. Murabahah adalah transaksi jual beli suatu barang sebesar harga perolehan barang ditambah dengan margin yang disepakati oleh para pihak, dimana penjual menginformasikan terlebih dahulu harga perolehankepada pembeli, Piutang murabahah adalah akad jual beli, Pada perjanjian murabahah atau mark-up, bank membiayai pembelian barang atau aset yang dibutuhkan oleh nasabahnya dengan membeli barang itu dari pemasok barang dan kemudian menjualnya kepada nasabah tersebut dengan menambah suatu mark-up atau keuntungan. Kemudian beberapa penelitian terdahulu yang dicantumkan dengan tujuan untuk memperkuat hasil penelitian dengan penelitian yang lain. Penelitian ini menggunakan penelitan kuantitatif, dan sumber datanya menggunakan data sekunder dengan bentuk time series sebanyak 32 sampel. Teknik analisis data menggunakan teknik uji statistik deskriftif, uji normalitas, uji linearitas, uji asumsi klasik, analisis regresi linear berganda, uji hipotesis, uji koefisien determinasi, uji parsial dan uji simultan. Pengolahan data menggunakan program EVIEWS 10. Hasil penelitian menunjukkan variabel piutang murabahah berpengaruh secara parsial terhadap laba bersih pada PT Bank Rakyat Indonesia Syariah periode 2013-2020. Hal ini dapat dibuktikan dengan hasil analisis uji t menunjukkan bahwa variabel piutang murabahah memiliki thitung > ttabel (2.780368 > 2,042) maka piutang murabahah berpengaruh terhadap laba bersih pada PT. Bank Rakyat Indonesia Syariah tahun 2013 – 2020.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Supervisors: H. Aswadi Lubis, S.E., M.Si. dan Ihdi Aini, M.E.
Keywords: Laba bersih; Piutang murabahah
Subjects: 18 LAW AND LEGAL STUDIES > 1801 Law > 180127 Mu'amalah (Islamic Commercial & Contract Law) > 18012703 al-Murabahah
18 LAW AND LEGAL STUDIES > 1801 Law > 180127 Mu'amalah (Islamic Commercial & Contract Law) > 18012724 Islamic Banking
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Perbankan Syariah
Depositing User: Ms Fatimah Adzahro Ramadani Gaja
Date Deposited: 24 Jul 2023 03:45
Last Modified: 24 Jul 2023 03:45
URI: http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/8981

Actions (login required)

View Item View Item