Mutiara, Heni (2020) Pengaruh motivasi menghindari riba dan pengetahuan produk perbankan syariah terhadap keputusan menjadi nasabah di PT. Bank Muamalat Indonesia Tbk KC Padangsidimpuan. Undergraduate thesis, IAIN Padangsidimpuan.
Text
1640100082.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike. Download (4MB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh yang signifikan antara motivasi menghindari riba dan pengatahuan produk perbankan syariah terhadap keputusan menjadi nasabah di PT. Bank Muamalat Indonesia Tbk KC Padangsidimpuan Teori-teori yang mendukung penelitian ini terdiri dari perilaku konsumen, faktor-faktor yang mempengaruhi perilaku konsumen, pengambilan keputusan, motivasi menhindari riba, motivasi, riba, pengetahuan produk perbankan syariah, perbankan syariah, pengetahuan produk. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuantitatif deskriptif. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah kuesioner dan dokumentasi. Pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan random sampling dengan jumlah sampel 99 orang. Untuk mempermudah proses analisis data penelitian ini maka dibantu dengan program SPSS versi 23. Hasil uji t menunjukkan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan antara motivasi menghindari riba dan pengetahuan produk perbankan syariah terhadap keputusan menjadi nasabah. Berdasarkan hasil uji koefisien determinasi (R2) diperoleh nilai sebesar 0,342 atau (34,2%). Hal ini menunjukan bahwa pengaruh variabel motivasi menghindari riba dan pengetahuan produk perbankan syariah terhadap variabel keputuasan menjadi nasabah sebesar 0,342 atau (34,2%). Sedangkan sisa sebesar 0,658 atau (65,8%) dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak masuk dalam penelitian ini.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Supervisors: | Dr. Darwis Harahap, S.H.I., M.Si. dan Nurul Izzah, M.Si. |
Keywords: | Motivasi menghindari riba; Pengetahuan produk perbankan syariah; Keputusan menjadi nasabah |
Subjects: | 18 LAW AND LEGAL STUDIES > 1801 Law > 180127 Mu'amalah (Islamic Commercial & Contract Law) > 18012724 Islamic Banking |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Perbankan Syariah |
Depositing User: | Ms Fatimah Adzahro Ramadani Gaja |
Date Deposited: | 17 Jul 2023 04:27 |
Last Modified: | 17 Jul 2023 04:27 |
URI: | http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/8937 |
Actions (login required)
View Item |