Electronic Theses of UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan

Kreativitas guru pendidikan agama Islam dalam meningkatkan motivasi belajar siswa di Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri 2 Sei Kanan Kecamatan Sungai Kanan Kabupaten Labuhanbatu Selatan

Sihombing, Damayanti (2023) Kreativitas guru pendidikan agama Islam dalam meningkatkan motivasi belajar siswa di Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri 2 Sei Kanan Kecamatan Sungai Kanan Kabupaten Labuhanbatu Selatan. Undergraduate thesis, UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan.

[img] Text
1820100163.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (2MB)

Abstract

Latar belakang masalah dalam penelitian ini adalah Siswa di Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri 2 Sei Kanan dalam proses belajar mengajar masih ada siswa yang tidak memberikan tugas yang disarankan oleh guru, dan masih ada ditemukan siswa yang ribut saat belajar di kelas. Dalam hal ini, kreativitas Guru Pendidikan Agama Islam sangat penting untuk meningkatkan motivasi belajar siswa, agar siswa lebih semangat dalam belajar. Karena itulah yang mendorong peneliti untuk mengangkat judul “Kreativitas Guru Pendidikan Agama Islam dalam Meningkatkan Motivasi Belajar Siswa di Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri 2 Sei Kanan Kecamatan Sungai Kanan, Kabupaten Labuhanbatu Selatan. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah apa saja bentuk-bentuk kreativitas guru Pendidikan Agama Islam dalam meningkatkan motivasi belajar siswa di Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri 2 Sei Kanan Kecamatan Sungai Kanan Kabupaten Labuhanbatu Selatan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bentuk-bentuk kreativitas guru Pendidikan Agama Islam dalam meningkatkan motivasi belajar siswa di Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri 2 Sei Kanan Kecamatan Sungai Kanan Kabupaten Labuhanbatu Selatan. Jenis penelitian ini ialah penelitian kualitatif yang bersifat deskriptif. Tehnik pengumpulan data dalam penelitian ini yaitu: observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik menjamin keabsahan data adalah perpanjangan keikutsertaan, ketekunanan pengamatan. Teknik pengelolaan dan analisis data melalui tiga tahab yaitu reduksi data, deskripsi data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini adalah menunjukkan bentuk-bentuk kreativitas guru Pendidikan Agama Islam yang dilakukan di Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri 2 Sei Kanan ialah memberi hadiah, saingan/kompetensi, memberi ulangan, memberi hasil, memberi pujian, memberi hukuman, hasrat untuk belajar, dan minat.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Supervisors: Dr. Hj. Asfiati, S.Ag., M.Pd. dan Dr. Zainal Efendi Hasibuan, M.A.
Keywords: Kreativitas guru pendidikan agama Islam
Subjects: 13 EDUCATION > 1301 Education Systems > 130106 Secondary Education
13 EDUCATION > 1302 Curriculum and Pedagogy > 130211 Religion Curriculum and Pedagogy
13 EDUCATION > 1303 Specialist Studies In Education > 130313 Teacher Education and Professional Development of Educators
22 PHILOSOPHY AND RELIGIOUS STUDIES > 2204 Religion and Religious Studies > 220403 Islamic Studies
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Ms Fatimah Adzahro Ramadani Gaja
Date Deposited: 31 May 2023 09:04
Last Modified: 31 May 2023 09:04
URI: http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/8757

Actions (login required)

View Item View Item