Harahap, Abdul Halim (2023) Persepsi mahasiswa Muhammadiyah tentang perbankan syariah di Kota Padangsidimpuan. Undergraduate thesis, UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan.
Text
1840100186.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike. Download (3MB) |
Abstract
Bank Syariah adalah lembaga keuangan yang usaha pokoknya adalah menghimpun dana dari masyarakat dan menyalurkannya dalam bentuk pembiayaan dan jasa lain dalam lalu lintas pembayaraan serta peredaraan uang, yang beroperasi sesuai dengan prinsip-prinsip syariah. Muhammadiyah merupakan organisasi Islam yang diidentikan dengan kemodernan serta selalu mengikuti perkembangan zaman dengan tetap memegang teguh Al-Qur’an dan Sunnah Rasulullah saw. Majelis Tarjih dan Tajdid PP Muhammadiyah berpendapat bahwa bunga (intereset) adalah sama dengan riba yang dilarang secara jelas oleh Islam. Dengan berbagai pertimbangan yang ada, maka Majelis Tarjih dan Tajdid PP Muhammadiyah mengeluarkan fatwa Nomor: 08 Tahun 2006 yang menyatakan bahwa bunga (interest) adalah riba karena merupakan tambahan atas pokok modal yang dipinjamkan. Saat ini, perbankan syariah merupakan topik hangat yang diperbincangkan dikalangan mahasiswa, nasional seperti IMM (Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah), Sinergisitas antara bank syariah dengan mahasiswa dipandang perlu adanya peningkatan demi membantu perwujudan perubahan sosial di masyarakat yang awalnya memakai bank konvensional menjadi beralih ke bank syariah. Adapun tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana persepsi mahasiswa Muhammadiyah tentang Perbankan Syariah di Kota Padangsisimpuan. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif dengan metode deskriptif dimana hasil data diperoleh melalui wawancara, observasi dan dokumentasi. Informan yang digunakan dalam penelitian ini adalah mahasiswa Muhammadiyah di Kota Padangsidimpuan. Persepsi mahasiswa Muhammadiyah tentang perbankan syariah di kota Padangsidimpuan menuai banyak pendapat. Dari hasil wawancara terhadap informan kebanyakan mahasiswa mengetahui dan paham tentang bank syariah. Namun masih ada juga mahasiswa yang belum memahami perbankan syariah serta belum menjadi nasabah bank syariah. Dari hasil penelitihan diketahui bahwa hampir semua informan mengetahui bank syariah. Informan yang memiliki rekening atau nasabah di bank syariah saja ada 19 orang. Informan yang memiliki rekening atau nasabah di bank konvensional saja ada 6 orang. Sedangkan yang menjadi nasabah atau memiliki rekening keduanya baik bank syariah maupun bank konvensional ada 2 orang. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa terdapat lebih banyak informan yang mengetahui bank syariah dari pada bank konvensional meskipun ia telah memiliki rekening di bank konvensional dan bank syariah.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Supervisors: | Dr. Muhammad Arsad Nasution, M.Ag. dan Sarmiana Batubara, M.A. |
Keywords: | Persepsi; Mahasiswa; Muhammadiyah; Perbankan syariah |
Subjects: | 18 LAW AND LEGAL STUDIES > 1801 Law > 180127 Mu'amalah (Islamic Commercial & Contract Law) > 18012724 Islamic Banking |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Perbankan Syariah |
Depositing User: | Ms Fatimah Adzahro Ramadani Gaja |
Date Deposited: | 10 Apr 2023 07:44 |
Last Modified: | 11 Apr 2023 03:04 |
URI: | http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/8629 |
Actions (login required)
View Item |