Electronic Theses of UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan

Manajemen pembinaan karakter islami santri Pondok Pesantren Ibadurrahman di Desa Huta Dolok Kecamatan Lubuk Barumun Kabupaten Padang Lawas

Hasibuan, Nur Hawani (2023) Manajemen pembinaan karakter islami santri Pondok Pesantren Ibadurrahman di Desa Huta Dolok Kecamatan Lubuk Barumun Kabupaten Padang Lawas. Undergraduate thesis, UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan.

[img] Text
1830400020.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (1MB)

Abstract

Latar belakang masalah dalam penelitian ini yakni di pondok pesantren para santrinya dibekali ajaran-ajaran agama, sehingga mereka dapat mengetahui yang baik dan yang tidak baik. Tetapi setelah peneliti melakukan studi pendahuluan di lapangan masih ada prilaku santri yang belum mencerminkan nilai karakter yang baik. Adapun tujuan masalah dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui keadaan karakter santri Pondok Pesantren Ibadurrahman, Untuk mengetahui tentang manajemen pembinaan karakter Islami santri Pondok Pesantren Ibadurrahman serta Untuk mengetahu faktor penghambat manajemen pembinaan karakter Islami santri Pondok Pesantren Ibadurrahman di Desa Huta Dolok Kecamatan Lubuk Barumun Kabupaten Padang Lawas. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian deskriftif dengan pendekatan kualitatif. Sumber data yang terdiri dari sumber data primer yaitu Pimpinan Pondok Pesantren, Ustad dan Ustadzah sebanyak 5 orang 3 Ustadzah dan 2 Ustad orang yang tinggal di asrama yang membina karakter santri dan santriwati. Sumber data skunder Santri, Santriwati, dan guru yang mengajar di Pondok Pesantren Ibadurrahman. Tehnik pengumpulan data yang digunakan peneliti adalah observasi yang digunakan non partisipan, wawancara tidak terstruktur, dan dokumentasi dalam penelitian. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kondisi karakter santri di Pondok Pesantren Ibadurrahman masih banyak santri yang memiliki karakter seperti telambat melaksanakan ibadah, tidak berkata jujur, melanggar kode etik, tidak sopan santun, dan melawan guru. Hal ini disebabkan karena perbedaan latar belakang, lingkungan dan faktor lainnya. Kemudian Manajemen pembinaan karakter Islami santri di Pondok Pesantren Ibadurrahman di Desa Huta Dolok terdapat empat tahap, yaitu perencanaan, pengorganisasian, pelaksanaan, dan pengawasan. Pertama, perencanaan dilakukan dengan menetapkan kegiatan pembinaan karakter santri, tujuan pondok pesantren, dan menyusun program kerja. Kedua, pengorganisasian pembinaan karakter santri dilakukan dengan adanya pembagian kerja. Program pembinaan karakter santri dimasukkan dalam beberapa program yang lebih kecil disetiap departemen. Ketiga, pelaksanaan pembiaan karakter santri di Pondok Pesantren Ibadurrahman dilakukan melalui program yang ada, langkah awal yang dilakukan adalah intruksi dan bimbingan dari pengurus kepada santri terkait program yang akan dilaksanakan dan keempat, adalah pengawasan dilakukan secara langsung oleh pengurus secara bertahap dan terperinci. Dan adapun hambatan dalam pembinaan karakter Islami pada santri/ah di Pondok Pesantren Ibadurrahman di Desa Huta Dolok diantaranya kurangnya kerja sama antar sekolah dan keluarga santri, pengaruh teman dan faktor lingkungan.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Supervisors: Drs. Agus Salim Lubis, M.Ag. dan Risdawati Siregar, S.Ag., M.Pd.
Keywords: Manajemen; Pembinaan; Karakter; Islami; Santri
Subjects: 13 EDUCATION > 1301 Education Systems > 130109 Pesantren (Islamic boarding school)
22 PHILOSOPHY AND RELIGIOUS STUDIES > 2204 Religion and Religious Studies > 220403 Islamic Studies > 22040305 Akhlaq, Tasawuf, and related science
17 PSYCHOLOGY AND COGNITIVE SCIENCES > 1701 Psychology
Divisions: Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi > Manajemen Dakwah
Depositing User: Ms Fatimah Adzahro Ramadani Gaja
Date Deposited: 13 Mar 2023 08:31
Last Modified: 13 Mar 2023 08:31
URI: http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/8492

Actions (login required)

View Item View Item