Azhar, Reza (2022) Pengaruh efikasi diri dan lingkungan keluarga terhadap minat berwirausaha mahasiswa Prodi Ekonomi Syariah di masa pandemi covid-19. Undergraduate thesis, IAIN Padangsidimpuan.
Text
1540200178.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike. Download (4MB) |
Abstract
Banyaknya mahasiswa yang belum menekuni wirausaha menunjukkan bahwa minat berwirausaha belum terbentuk sepenuhnya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui ada atau tidaknya pengaruh dari efikasi diri dan lingkungan keluarga yang dianalisis baik secara parsial maupun simultan, terhadap minat berwirausaha mahasiswa. Penelitian ini diharapkan berguna bagi peneliti, Prodi Ekonomi Syariah Institut Agama Islam Negeri Padangsidimpuan dan masyarakat. Pembahasan penelitian ini berkaitan dengan bidang Ekonomi Syariah, yakni dalam pembentukan minat, tepatnya minat berwirausaha mahasiswa. Efikasi diri menurut teori Sandi merupakan faktor yang mempengaruhi minat berwirausaha mahasiswa. Teori yang dikemukakan Alma menyatakan bahwa minat berwirausaha juga dipengaruhi oleh lingkungan keluarga. Jenis penelitian ini adalah kuantitatif dan menggunakan data primer. Penelitian ini melibatkan sampel sebanyak 181 mahasiswa dari seluruh populasi yaitu mahasiswa angkatan 2018 Prodi Ekonomi Syariah, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam, Institut Agama Islam Negeri Padangsidimpuan yang berjumlah 330 mahasiswa, dengan menggunakan Random Sampling. Analisis data yang digunakan adalah analisis regresi linear berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh faktor efikasi diri dan lingkungan keluarga terhadap minat berwirausaha mahasiswa, baik secara simultan maupun parsial. Faktor efikasi diri mempengaruhi minat berwirausaha mahasiswa sebesar 50,6%, faktor lingkungan keluarga mempengaruhi minat berwirausaha mahasiswa sebesar 46,2%. Kontribusi secara bersama-sama dari efikasi diri dan lingkungan keluarga adalah 48,9 % (R square) sedangkan 51,1% dipengaruhi faktor lain yang tidak ada dalam variabel penelitian ini.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Supervisors: | Muhammad Isa, S.T., M.M. dan Damri Batubara, M.A. |
Keywords: | Minat berwirausaha; Efikasi diri; Lingkungan keluarga |
Subjects: | 13 EDUCATION > 1301 Education Systems > 130101 Continuing and Community Education 15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES > 1503 Business and Management > 150304 Entrepreneurship 17 PSYCHOLOGY AND COGNITIVE SCIENCES > 1701 Psychology > 170109 Personality, Abilities and Assessment |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Syariah |
Depositing User: | Ms Fatimah Adzahro Ramadani Gaja |
Date Deposited: | 29 Jun 2022 03:49 |
Last Modified: | 07 Dec 2022 01:37 |
URI: | http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/7931 |
Actions (login required)
View Item |