Electronic Theses of UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan

Pengaruh bauran pemasaran terhadap minat nasabah melakukan pembiayaan KPR iB Griya di Bank Sumut Cabang Pembantu Syariah Rantauprapat

Wahyudi, Anggi (2016) Pengaruh bauran pemasaran terhadap minat nasabah melakukan pembiayaan KPR iB Griya di Bank Sumut Cabang Pembantu Syariah Rantauprapat. Undergraduate thesis, IAIN Padangsidimpuan.

[img] Text
12 220 0136.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (1MB)

Abstract

Jumlah penduduk Rantauprapat pada tahun 2011 sampai tahun 2014 mengalami kenaikan. Hal ini menyebabkan pembangunan di Rantauprapat setiap tahunnya bertambah. Namun, hal ini berbanding terbalik dengan Bank SUMUT Cabang Pembantu Syariah Rantauprapat. Jumlah nasabah bank SUMUT Cabang Pembantu Syariah Rantauprapat pada tahun 2014 dan 2015 mengalami penurunan. Adapun rumusan masalah dalam penelitian ini adalah pengaruh bauran pemasaran yang meliputi product, price, place, promotion, people, physical evidence dan process terhadap minat nasabah melakukan pembiyaan KPR iB Griya. Teori yang dapat digunakan dalam penelitian ini adalah teori bauran pemasaran yang meliputi product, price, place, promotion, people, physical evidence, process dan teori minat. Kemudian penjelasan tentang pembiayaan KPR iB Griya. Penelitian ini juga membahas tentang akad murabahah, rukun dan syarat. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan menggunakan metode analisis regresi berganda, dengan variabel X1 (product), X2 (price), X3 (place), X4 (promotion), X5 (people), X6 (physical evidence), X7 (process). Dan variabel Y (minat nasabah). Instrumen pengumpulan data menggunakan angket dan jumlah sampel dalam penelitian ini sebanyak 42 nasabah dari 70 populasi dengan pengelolahan data menggunakan SPSS versi 22. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa secara parsial product berpengaruh terhadap minat nasabah dengan nilai t hitung > t tabel (4,642 > 1,681), kemudian price tidak berpengaruh terhadap minat nasabah dengan nilai t hitung < t tabel (-3,098 < 1,681), kemudian place tidak memiliki pengaruh terhadap minat nasabah dengan t hitung < t tabel (-3,857 < 1,681), kemudian promotion memiliki pengaruh terhadap minat nasabah dengan t hitung > t tabel (8,304 > 1,681), kemudian people tidak memiliki pengaruh terhadap minat nasabah dengan t hitung < t tabel (-3,884 < 1,681), kemudian physical evidence memiliki pengaruh terhadap minat nasabah dengan t hitung > t tabel (2,131 > 1,681), kemudiian process memiliki pengaruh terhadap minat nasabah dengan t hitung > t tabel ( 3,301 > 1,681). Sedangkan secara simultan dinyatakan bahwa variabel X1 (product), X2 (price), X3 (place), X4 (promotion), X5 (people), X6 (physical evidence), X7 (process) memiliki pengaruh yang signifikan terhadap minat nasabah dengan F hitung > F tabel (29.732 > 1,90).

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Supervisors: Muhammad Isa, ST.,MM dan Zulaika Matondang, M.Si
Keywords: Minat Nasabah; Pembiayaan KPR iB Griya
Subjects: 14 ECONOMICS > 1402 Applied Economics > 140207 Financial Economics
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Perbankan Syariah
Depositing User: Ms Darmayanti Simamora
Date Deposited: 30 Mar 2020 07:06
Last Modified: 10 Jul 2020 02:31
URI: http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/79

Actions (login required)

View Item View Item