Ramadansyah, Ramadansyah (2022) Pengaruh penggunaan pegadaian syariah digital (PSD) terhadap minat nasabah dalam menggunakan produk tabungan emas pada PT. Pegadaian Syariah Cabang Alaman Bolak Padangsidimpuan. Undergraduate thesis, IAIN Padangsidimpuan.
Text
1740100086.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike. Download (4MB) |
Abstract
Aplikasi Pegadaian Syariah Digital adalah aplikasi yang baru saja diluncurkan oleh PT. Pegadaian (Persero) guna mengikuti perkembangan zaman yang semakin modern. Aplikasi pegadaian syariah digital diluncurkan guna bermaksud untuk memudahkan nasabah dalam bertransaksi. Kurangnya kesadaran nasabah untuk memperhatikan berbagai hal yang baru dalam sebuah lembaga tersebut yang dimana nasabah Pegadaian Syariah belum semuanya mengetahui manfaat dari aplikasil itu sendiri. Rumusan masalah penelitian ini adalah apakah terdapat pengaruh penggunaan Pegadaian Syariah Digital terhadap minat nasabah dalam menggunakan produk tabungan emas pada PT. Pegadaian Syariah Cabang Alaman Bolak Padangsidimpuan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Pengadaian Syariah Digital (PSD) terhadap minat nasabah dalam menggunakan produk tabungan emas pada PT. Pegadaian Syariah Cabang Alaman Bolak Padangsidimpuan Pembahasan dalam penelitian ini berkaitan dengan ilmu Perbankan Syariah.yang mana dalam penelitian membahas mengenai minat menabung emas menggunakan aplikasi. Pegadaian syariah merupakan lembaga non bank yang menawarkan produk andalannya yaitu berupa rahn. Motode penelitian yang digunakan adalah metode kuantitatif dengan sumber data yaitu data primer dan data sekunder. Teknik pengumpulan data menggunakan angket, dan dokumentasi dengan jumlah sampel 95 responden. Tehnik analisis data yang digunakan dengan uji validitas, uji reliabilitas, uji Normalitas uji linearitas, uji analisis regresi sederhana, uji koefisien determinasi, uji secara parsial (uji t) dengan menggunakan software SPSS versi 24. Hasil penelitian berdasarkan uji tabel sebesar 1,661. Sehingga thitung>ttabel (2,599>1,661). Maka Ho ditolak dan Ha diterima, jadi dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh pegadaian syariah digital (PSD) terhadap minat nasabah dalam menggunakan produk tabungan emas pada PT. Pegadaian Syariah Padangsidimpuan.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Supervisors: | Dr. Ikhwanuddin Harahap, M.Ag. dan Sry Lestari, S.H.I., M.E.I. |
Keywords: | Minat nasabah; Pegadaian syariah digital; Produk tabungan emas |
Subjects: | 18 LAW AND LEGAL STUDIES > 1801 Law > 180127 Mu'amalah (Islamic Commercial & Contract Law) > 18012705 al-Rahn (Pergadaian) |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Perbankan Syariah |
Depositing User: | Ms Fatimah Adzahro Ramadani Gaja |
Date Deposited: | 14 Jun 2022 04:41 |
Last Modified: | 23 Nov 2022 02:53 |
URI: | http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/7705 |
Actions (login required)
View Item |