Electronic Theses of UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan

Determinasi minat menabung mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam Institut Agama Islam Negeri Padangsidimpuan di bank syariah

Annisa, Annisa (2021) Determinasi minat menabung mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam Institut Agama Islam Negeri Padangsidimpuan di bank syariah. Undergraduate thesis, IAIN Padangsidimpuan.

[img] Text
1740100311.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh mahasiswa FEBI IAIN Padangsidimpuan menabung di bank syariah. Variabel dalam penelitian ini adalah religiusitas (X1), literasi (X2), lokasi (X3), dan minat (Y). Fenomena awal penelitian ini menunjukkan mahasiswa program studi perbankan syariah lebih banyak menggunakan bank konvensional dibandingkan bank syariah. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif. Pengambilan sampel dengan teknik stratified random sampling dengan jumlah sampel sebanyak 92. Data diolah dengan bantuan program SPSS versi 25 dengan pengujian deskriptif, uji normalitas, uji linearitas, uji asumsi klasik, analisis regresi linear berganda, uji simultan (uji f) dan uji parsial (uji t) serta koefisien determinasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa religiusitas memiliki thitung < ttabel (- 0,156 < 1,662), artinya tidak terdapat pengaruh terhadap minat menabung mahasiswa FEBI IAIN Padangsidimpuan di bank syariah. Variabel literasi memiliki thitung > ttabel (4,602 > 1,662), artinya terdapat pengaruh literasi terhadap minat menabung mahasiswa FEBI IAIN Padangsidimpuan di bank syariah. Variabel lokasi memiliki thitung > ttabel (1,839 > 1,662), artinya terdapat pengaruh lokasi terhadap minat menabung mahasiswa FEBI IAIN Padangsidimpuan di bank syariah. Uji F menunjukkan religiusitas, literasi, dan lokasi secara simultan berpengaruh terhadap minat dengan nilai Fhitung > Ftabel (10,565 > 2,36) dan nilai Sig < 0,1 (0,000 < 0,1). Hasil uji R2 menunjukkan nilai sebesar 0,240, yang artinya religiusitas, literasi, dan lokasi memberikan kontribusi sebesar 24% dan sisanya 76% dipengaruhi oleh faktor lainnya yang tidak termasuk dalam penelitian ini.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Supervisors: Rukiah, M.Si. dan Damri Batubara, M.A
Keywords: Literasi; Lokasi; Minat; Religiusitas
Subjects: 18 LAW AND LEGAL STUDIES > 1801 Law > 180127 Mu'amalah (Islamic Commercial & Contract Law) > 18012724 Islamic Banking
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Perbankan Syariah
Depositing User: Ms Darmayanti Simamora
Date Deposited: 10 Jan 2022 04:25
Last Modified: 10 Jan 2022 04:25
URI: http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/7389

Actions (login required)

View Item View Item