Electronic Theses of UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan

Motivasi orangtua menyekolahkan anak ke sekolah lanjutan tingkat pertama di Desa Ranto Panjang Kecamatan Gunung Tuleh Kabupaten Pasaman Barat

Yelpida, Yelpida (2021) Motivasi orangtua menyekolahkan anak ke sekolah lanjutan tingkat pertama di Desa Ranto Panjang Kecamatan Gunung Tuleh Kabupaten Pasaman Barat. Undergraduate thesis, IAIN Padangsidimpuan.

[img] Text
1430200142.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (1MB)

Abstract

Latar belakang masalah dalam penelitian ini adalah mayoritas orangtua yang menyekolahkan anaknya kesekolah lanjutan tingkat pertama, karena menurut orang tua biaya ke SMP lebih murah dibanding ke sekolah Pesantren, sementara didaerah penelitian ini seluruh anggota masyarakat beragama Islam dan seharusnya para orangtua memilihkan anak untuk masuk pendidikan berbasis agama agar anak memperoleh ilmu agama yang luas. Kondisi ini menarik perhatian peneliti untuk mengetahui bagaimana motivasi orangtua sehingga menyekolahkan anak ke sekolah lanjutan pertama. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah (1) bagaimana harapan orangtua menyekolahkan anak ke sekolah lanjutan tingkat pertama di Desa Ranto Panjang Kecamatan Gunung Tuleh Kabupaten Pasaman Barat. (2) bagaimana motivasi orangtua menyekolahkan anak ke Sekolah Lanjutan tingkat Pertama di Desa Ranto panjang Kecamatan Gunung Tuleh Kabupaten Pasaman Barat. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan menggunakan metode deskriptif dan pendekatan fenomenologi. Pengumpulan data yang digunakan adalah observasi partisipan, wawancara terstruktur, dan dokumentasi. Sumber data yang digunakan ada dua yaitu, sumber data primer dalam penelitian ini, metode pemilihan sumber data menggunakan purposive sampling dengan memilih langsung dari orangtua yang sebanyak 40 kk yang akan menjadi sumber data primer dan yang diambil 20 orangtua, serta sumber data sekunder yaitu anak, masyarakat, kepala desa yang berada di Desa Ranto Panjang. Hasil penelitian ini menjelaskan bahwa motivasi orangtua menyekolahkan anaknya ke sekolah lanjutan tingkat pertama yaitu agar anak memiliki ilmu pengetahuan umum yang luas, atau faktor keadaan perekonomian keluarga, agar anak mudah melanjutkan sekolah ke sekolah SMA atau SMK. Adapun harapan orangtua menyekolahkan anaknya ke sekolah lanjutan tingkat pertama yaitu agar anak memiliki ilmu pengetahuan umum yang luas, dan juga mudah mendapatkan pekerjaan setelah lulus sekolah serta berguna bagi nusa dan bangsa. Teori yang digunakan disini adalah teori harapan vroom yaitu orangtua memiliki harapan tertentu bagi pendidikan dan masa depan anak anaknya sehingga termotivasi untuk menyekolahkan anak ke sekolah lanjutan tingkat pertama.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Supervisors: Dra. Replita, M.Si. dan Fithri Choirunnisa Siregar, M.Psi
Keywords: Motivasi; Orangtua; SLTP; Pendidikan
Subjects: 17 PSYCHOLOGY AND COGNITIVE SCIENCES > 1701 Psychology
Divisions: Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi > Bimbingan Konseling Islam
Depositing User: Ms Darmayanti Simamora
Date Deposited: 27 Oct 2021 01:35
Last Modified: 27 Oct 2021 01:35
URI: http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/7085

Actions (login required)

View Item View Item