Electronic Theses of UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan

Analisis operasional personal selling dan advertising dalam meningkatkan jumlah nasabah di PT. Bank Muamalat Kantor Cabang Padangsidimpuan

Hasibuan, Faridah Hanum (2021) Analisis operasional personal selling dan advertising dalam meningkatkan jumlah nasabah di PT. Bank Muamalat Kantor Cabang Padangsidimpuan. Undergraduate thesis, IAIN Padangsidimpuan.

[img] Text
1640100128.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (2MB)

Abstract

Permasalahan dalam penelitian ini adalah personal selling dan advertising sudah dilaksanakan dengan baik dengan di buktikan adanya target bagi setiap karyawan bank dalam melakukan personal selling dan dalam advertising di buktikan dengan adanya periklanan melalui radio, brosur dan media sosial. Adapun rumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana penerapan personal selling dan advertising dalam meningkatkan jumlah nasabah di PT. Bank Muamalat Indonesia Kantor Cabang Padangsidimpuan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui penerapan personal selling dan advertising di PT. Bank Muamalat Indonesia Kantor Cabang Padangsidimpuan dalam meningkatkan jumlah nasabah. Pembahasan penelitian ini berkaitan dengan penerapan personal selling dan advertising dalam meningkatkan jumlah nasabah. Personal selling dilakukan oleh seluruh karyawan bank untuk menarik perhatian nasabah dan mempertahankan nasabah. Advertising dilakukan melalui media sosial, media cetak untuk menarik minat nasabah. Advertising lebih dominan dalam meningkatkan jumlah nasabah di bandingkan advertising. Penelitian ini adalah penelitian lapangan dengan pendekatan kualitatif. Subjek penelitian ini adalah karyawan PT. Bank Muamalat Indonesia Kantor Cabang Padangsidimpuan sebanyak 5 (lima) orang dan nasabah PT. Bank Muamalat Indonesia Kantor Cabang Padangsidimpuan sebanyak 5 (lima) orang, sumber data yang digunakan yaitu data primer dan sekunder. Metode pengumpulan data yang dilakukan adalah metode wawancara, observasi, dan dokumentasi. Hasil penelitian, menunjukkan bahwa pihak Bank Muamalat Indonesia Kantor Cabang Padangsidimpuan melakukan promosi melalui personal selling dan advertising. Pihak PT. Bank Muamalat Indonesia Kantor Cabang Padangsidimpuan memiliki staf khusus dalam pemasarannya dan seluruh karyawan juga ikut serta dalam penerapan personal selling. Advertising yang dijalankan PT. Bank Muamalat Indonesia Kantor Cabang Padangsidimpuan melalui brosur, media masaal dan media sosial. Dan penerapan ini mampu meningkatkan jumlah nasabah tetapi personal selling lebih dominan dalam meningkatkan jumlah nasabah.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Supervisors: Budi Gautama Siregar, S.Pd., MM dan H.Ali Hardana, M.Si
Keywords: Personal Selling; Advertising; Jumlah Nasabah
Subjects: 18 LAW AND LEGAL STUDIES > 1801 Law > 180127 Mu'amalah (Islamic Commercial & Contract Law) > 18012724 Islamic Banking
15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES > 1505 Marketing
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Perbankan Syariah
Depositing User: Ms Darmayanti Simamora
Date Deposited: 07 Oct 2021 02:25
Last Modified: 07 Oct 2021 02:25
URI: http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/7060

Actions (login required)

View Item View Item