Electronic Theses of UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan

Peningkatan prestasi belajar siswa melalui metode demonstrasi bidang studi fiqih di MTS.S Basilam Baru.

Nirwana, Rina (2013) Peningkatan prestasi belajar siswa melalui metode demonstrasi bidang studi fiqih di MTS.S Basilam Baru. Undergraduate thesis, IAIN Padangsidimpuan.

[img] Text
083100023.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (3MB)

Abstract

Adapun latar belakang penelitian ini adalah pembelajaran fiqih di MTs. S Basilam Baru belum menggunakan metode demonstrasi dengan maksimal sehingga hasil pembelajaran masih rendah berdasarkan observasi awal. Adapun yang menjadi rumusan masalah pada penelitian ini adalah Bagaimana penerapan metode demonstrasi pada bidang studi fiqih di MTs.S Basilam Baru?, Apakah penerapan metode demonstrasi pada bidang studi fikih dapat meningkatkan prestasi belajar? Adapun tujauan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui penerapan metode pembelajaran demonstrasi pada bidang studi fiqih di MTs.S Basilam Baru, dan untuk mengetahui peningkatkan peningkatan hasil belajar dengan menerapkan metode demonstrasi pada bidang studi Fiqih. Metode penelitian ini adalah metode penelitian tindakan kelas, dengan menggunakan teknik pengumpulan data melalui tes, observasi dan wawancara, prosedur penelitian tindakan kelas ini adalah perencanaan (Planning), pelaksanaan (Acting), pengamatan (observation) dan Refleks (Reflekting), yang dilakukan dengan dua siklus baru masuk ke penerapan. Penerapan metode pembelajaran demonstrasi di MTs.S. Basilam Baru dapat berjalan dengan baik meskipun ada beberapa siswa yang kurang konsentrasi, maka dapat di lihat dari hasil-hasil belajar siswa pada tes awal yang diberikan sebelum tindakan yang tuntas hanya lima siswa (25%), sedangkan yang tidak tuntas 15 siswa (75%) dengan rata-rata kelas 60. Setelah dilakukan tindakan pada siswa yaitu dengan penerapan metode pembelajaran demonstrasi, maka dilakukan tes hasil belajar siswa pada siklus I yang memperoleh nilai ketuntasan 12 siswa (60%) dan yang tidak tuntas hanya delapan siswa (40%) dengan ratarata kelas 66. Sedangkan pada siklus II seluruh siswa menjadi tuntas yaitu 20 orang siswa (100%) dengan nilai rata-rata kelas 76 (baik).

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Supervisors: Drs. H. Muslim Hasibuan, M.A dan Muhlison, M.Ag
Keywords: Peningkatan Prestasi Belajar., Metode Demonstrasi., Hasil Pembelajaran
Subjects: 22 PHILOSOPHY AND RELIGIOUS STUDIES > 2204 Religion and Religious Studies > 220403 Islamic Studies
13 EDUCATION > 1301 Education Systems
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Mr. Muhammad Ihsan Ritonga
Date Deposited: 02 Sep 2020 03:57
Last Modified: 02 Sep 2020 03:57
URI: http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/4649

Actions (login required)

View Item View Item