Electronic Theses of UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan

Perkembangan pembiayaan Ar-Rahn pada pegadaian syariah Unit Sadabuan Kota Padangsidimpuan

Nasution, Netti (2015) Perkembangan pembiayaan Ar-Rahn pada pegadaian syariah Unit Sadabuan Kota Padangsidimpuan. Undergraduate thesis, IAIN Padangsidimpuan.

[img] Text
11 220 0115.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (4MB)

Abstract

Permasalahan dalam penelitain ini adalah tentang bagaimanakah perkembangan pembiayaan ar-rahn di Pegadaian Syariah Unit Sadabuan Kota Padangsidimpuan pada tahun 2013 dan 2014, dan apa saja faktor pendukung dan penghambat perkembangan pembiayaan ar-rahn di Pegadaian Syariah Unit Sadabuan Kota Padangsidimpuan. Adapun tujuan yang akan dicapai dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana perkembangan pembiayaan ar-rahn di Pegadaian Syariah Unit Sadabuan Kota Padangsidimpuan, serta untuk mengetahui apa saja faktor pendukung dan pengahambat perkembangan pembiayaan ar-rahn di Pegadaian Syariah Unit Sadabuan Kota Padangsidimpuan. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan menggunakan pendekatan deskriftif. Penelitian ini dilakukan dengan menyusun toeri dan diterapkan secara sistematis. Penelitian ini dibutuhkan pengumpulan data untuk memberikan penjelasan dan argumentasi yang akan diperoleh dengan observasi dan wawancara. Data-data akan diperoleh dari informan penelitian data akan diolah secara deskriptif. Hasil yang diperoleh dalam penelitian ini menunjukkan bahwa adanya perkembangan pembiayaan ar-rahn di Pegadaian Syariah Unit Sadabuan Kota Padangsidimpuan dengan melihat hasil omzet pada tahun 2013, dan akan semakin berkembangnya pembiayaan ar-rahn ini dengan melakukan pemasaran kepada kalangan masyarakat. Faktor-faktor pendukung perkembangan pembiayaan arrahn ini adalah kenaikan harga emas dunia dibarengi dengan kenaikan harga STL emas pegadaian, melakukan program pemasaran, program peningkatan layanan simpatik yang dilakukan oleh setiap insan perusahaan kepada setiap nasabah ataupun calon nasabah, keamanan dan kecepatan operasional yang menjadi target setiap karyawan dengan menganut prinsip kehati-hatian, dan adanya kebutuhan mendesak masyarakat menjelang tahun ajaran baru sekolah dan bulan Ramadhan. Kemudian faktor yang menjadi penghambat perkembangan pembiayaan ar-rahn ini salah satunya dengan terjadinya penurunan harga emas dunia dibarengi penurunan harga STL emas pegadaian, terjadinya kenaikan harga emas sehingga membuat masyarakat cendrung menjual perhiasan yang dimilikinya, serta saat menjelang hari raya besar keagamaan, dan timbulnya kompetitor pegadaian.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Supervisors: Fatahuddin Aziz Siregar,M.Ag dan Nofinawati,S.EI.,M.A
Keywords: Pembiayaan Ar-Rahn, Pegadaian syariah
Subjects: 18 LAW AND LEGAL STUDIES > 1801 Law > 180127 Mu'amalah (Islamic Commercial & Contract Law) > 18012705 al-Rahn (Pergadaian)
15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES > 1502 Banking, Finance and Investment
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Perbankan Syariah
Depositing User: Mrs. Zura idah
Date Deposited: 25 Aug 2020 03:31
Last Modified: 25 Aug 2020 03:31
URI: http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/4408

Actions (login required)

View Item View Item