Electronic Theses of UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan

Profesionalisme guru matematika pasca sertifikasi di MTs N Kase Rao-Rao

Nurhanipah, Nurhanipah (2016) Profesionalisme guru matematika pasca sertifikasi di MTs N Kase Rao-Rao. Undergraduate thesis, IAIN Padangsidimpuan.

[img] Text
123300118.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (2MB)

Abstract

Skripsi ini berjudul “Profesionalisme Guru Matematika Pasca Sertifikasi di MTsN Kase Rao-Rao”, yaitu suatu kajian tentang Profesionalisme Guru Matematika Pasca Sertifikasi di MTsN Kase Rao-Rao. Dengan demikian masalah yang dibahas dalam skripsi ini adalah bagaimana Profesionalisme Guru Matematika Pasca Sertifikasi di MTsN Kase Rao-Rao Kecamatan Batang Natal. Sejalan dengan masalah di atas, maka penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Profesionalisme Guru Matematika Pasca Sertifikasi di MTsN Kase Rao-Rao. Dengan adanya sertifikasi Pemerintah berharap profesionalisme guru akan meningkat, karena program sertifikasi merupakan salah satu upaya untuk meningkatkan kebutuhan dan kesejahteraan para guru, karena guru yang sudah sertifikasi memperoleh tunjangan profesi sebesar satu kali gaji pokok. Dengan demikian kesejahteraan dan kebutuah guru sudah memadai, karena factor kesejahteraan menjadi salah satu pengaruh terhadap profesionalisme guru dalam meningkatkan kualitasnya, karena semakin sejahtera seseorang semakin tinggi kemungkinan untuk meningkatkan profesionalitasnya. Untuk mengumpulkan data yang dibutuhkan dalam penelitian ini dilaksanakan riset lapangan (field research) dengan menggunakan instrument pengumpulan data yang terdiri dari observasi dan wawancara, Pengelolaan dan analisa data yang dilaksanakan dengan cara kualitatif deskriptif . Dari hasil penelitian dan pembahasan yang diperoleh maka dapat disimpulkan bahwa Profesionalisme Guru Matematika Pasca Sertifikasi di MTsN Kase Rao-Rao tergolong baik. Hal ini dapat dilihat dari komitmen seorang guru matematika untuk meningkatkan mutu pendidikan, tanggung jawab atas pelaksanaan tugas keprofesionalan, disiplinnya, serta kemauan dan semangat untuk mengembangkan keprofesionalannya. Dengan tujuan untuk meningkatkan mutu pendidikan demi tercapainya tujuan pendidikan nasional.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Supervisors: Dra. Asnah, M.A dan Drs. H. M. Idrus Hasibuan, M. Pd
Keywords: Profesionalisme Guru Matematika; Pasca Sertifikasi
Subjects: 13 EDUCATION > 1302 Curriculum and Pedagogy > 130208 Mathematics and Numeracy Curriculum and Pedagogy
13 EDUCATION > 1303 Specialist Studies In Education > 130313 Teacher Education and Professional Development of Educators
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Tadris Matematika
Depositing User: Mr. Muhammad Nuddin
Date Deposited: 10 Jul 2020 02:35
Last Modified: 10 Jul 2020 02:35
URI: http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/3305

Actions (login required)

View Item View Item