Munawirsyah, Ismar (2019) Strategi pemasaran dalam menarik minat nasabah menggunakan tabungan haji pada PT. Bank Syariah Mandiri KCP Panyabungan. Undergraduate thesis, IAIN Padangsidimpuan.
Text
1540100191.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike. Download (3MB) |
Abstract
Latar belakang masalah yaitu tidak tercapainya target jumlah nasabah tabungan haji pada tahun 2013, 2015, 2016, 2017 dan 2018 hal ini disebabkan oleh beberapa faktor, diantaranya faktor promosi yang belum maksimal atau belum tepat sasaran sehingga hasil yang diperoleh belum optimal. Adapun rumusan dalam penelitian ini adalah bagaimana strategi pemasaran dalam menarik minat nasabah pada PT. Bank Syariah Mandiri KCP Panyabungan? Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui strategi pemasaran dalam menarik minat nasabah pada PT. Bank Syariah Mandiri KCP Panyabungan. Pembahasan penelitian ini berkaitan dengan strategi pemasaran yang mencakup pengertian strategi pemasaran, tujuan pemasaran bank, konsep pemasaran, segmentasi pasar, Targeting dan Positioning, Strategi Penetrasi Pasar, Strategi Pengembangan Pasar, Strategi Pengembangan Produk dan Strategi Diversifikasi. Kemudian membahas mengenai tabungan haji yang mencakup pengertian tabungan haji, manfaat tabungan haji, keunggulan tabungan haji, syarat dan ketentuan pembukaan rekening tabungan haji, ketentuan siskohat, penarikan dan penutupan rekening tabungan. Jenis penelitian ini merupakan penelitian kualitatif, sumber data yang digunakan adalah data primer dan data sekunder. Teknik pengumpulan data yang digunakan oleh peneliti adalah wawancara dengan karyawan dan nasabah pada PT. Bank Syariah Mandiri KCP Panyabungan, observasi dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa strategi pemasaran dalam menarik minat nasabah menggunakan tabungan haji pada PT. Bank Syariah Mandiri KCP Panyabungan dapat disimpulkan bahwa strategi yang digunakan adalah bauran pemasaran yang meliputi 7P yaitu Product, Price, Promotion, Place, People, Process dan Physical Evidence. Namun yang paling sering digunakan adalah variabel Promotion. Melalui tahap promosi ada 6 tahap yaitu promosi ke calon nasabah yang datang ke bank syariah mandiri. sosialisasi tentang produk tabungan haji ke suatu lembaga serta sering ikut dalam berpartispasi dalam suatu kegiatan suatu lembaga. Melakukan pemasangan iklan dan serta membuat spanduk tentang tabungan haji. Melakukan penyebaran brosur dan menempel brosur terutama disekitar bank dan membagikan kepada nasabah yang berkunjung. Melakukan nasabah Eksisting dan membawa souvenir untuk nasabah tabungan haji. Selalu menawarkan produk tabungan haji dengan cara memindahkan tabungan nasabah dari tabungan biasa ke tabungan haji.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Keywords: | Strategi; Pemasaran; Tabungan; Haji |
Subjects: | 18 LAW AND LEGAL STUDIES > 1801 Law > 180127 Mu'amalah (Islamic Commercial & Contract Law) > 18012724 Islamic Banking |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Perbankan Syariah |
Depositing User: | Mr. Muhammad Ihsan Ritonga |
Date Deposited: | 10 Jul 2020 07:46 |
Last Modified: | 10 Jul 2020 07:46 |
URI: | http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/3151 |
Actions (login required)
View Item |