Electronic Theses of UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan

Pengaruh biaya promosi terhadap pendapatan pada PT Bank Pembiayaan Rakyat Syariah Indonesia

Mustofa, Mustofa (2017) Pengaruh biaya promosi terhadap pendapatan pada PT Bank Pembiayaan Rakyat Syariah Indonesia. Undergraduate thesis, IAIN Padangsidimpuan.

[img] Text
13 220 0114.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (3MB)

Abstract

Penelitian ini didasari atas permasalahan: jumlah besaran biaya promosi mengalami penurunan setiap periode awal tahun dan cenderung mengalami kenaikan pada periode-periode berikutnya hingga periode akhir tahun. Tetapi pada tahun 2015 mengalami penurunan yang sangat jauh dibanding tahun sebelumnya Jumlah besaran pendapatan yang diperoleh PT BPRS Indonesia setiap periodenya cenderung mengalami kenaikan. Perolehan pendapatan yang paling besar terjadi pada periode desember 2015 sebesar Rp 874.261.000.000,-. Biaya promosi mempunyai hubungan yang erat dengan pergerakan penjualan perusahaan sehingga dapat mempengaruhi perolehan pendapatan. PT. Bank Pembiayaan Rakyat Syariah. sangat potensial untuk diminati oleh sebagian masyarakat, terutama masyarakat menengah kebawah. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif. Data utama yang digunakan pada penelitian ini adalah laporan keuangan bulanan PT BPRS Indonesia tahun 2013 sampai 2015 yang sudah dipublikasikan oleh Bank Indonesia dan Otoritas Jasa Keuangan. Pengolahan data menggunakan aplikasi SPSS 21 serta melalui teknik analisis kuantitatif, penelitian ini menghasilkan temuan-temuan: Pertama: Berdasarkan hasil analisis data persamaan regresi yang digunakan cukup baik karena data berdistribusi normal, dengan membendingkan nilai signifikansi lebih besar dari 5% atau 0,05 maka data berdistribusi normal. Nilai signifikansi menunjukkan angka sebesar 0,318 dengan taraf signifikan ɑ 0,05. Dengan demikian, data tersebut berdistribusi normal, Maka model regresi memenuhi asumsi normalitas. Kedua: Adapun dari hasil koefisien determinasi menunjukkan besarnya koefisien determinasi adalah R square berdasarkan tabel diketahui bahwa nilai R square sebesar 0,898 nilai R square tersebut berarti bahwa biaya promosi mampu menjelaskan pendapatan sebesar 89,8% dan sisanya 10,2% dijelaskan oleh variabel lain yang tidak dimasukkan dalam model penelitian ini. Dalam arti lain bahwa masih ada variabel lain diluar model yang mempengaruhi pendapatan seperti pelayanan, lokasi, produk yang ditawarkan dan sebagainya. Ketiga: Biaya promosi memiliki pengaruh yang signifikan terhadap pendapatan PT BPRS Indonesia yang dibuktikan dengan diperoleh nilai(17.333) > (16.909) (untuk taraf signifikan 5%). Sehingga dapat disimpulkan bahwa yang menyatakan tidak terdapat pengaruh yang signifikan antara biaya promosi terhadap pendapatan pada PT Bank Pembiayaan Rakyat Syariah Indonesia ditolak, artinya terdapat pengaruh yang signifikan antara biaya promosi (variabel X) terhadap pendapatan (variabel Y) pada PT BPRS Indonesia.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Keywords: Biaya promosi; Penjualan; Pendapatan
Subjects: 18 LAW AND LEGAL STUDIES > 1801 Law > 180127 Mu'amalah (Islamic Commercial & Contract Law) > 18012724 Islamic Banking
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Perbankan Syariah
Depositing User: Mrs. Elysa Fitri Pakpahan
Date Deposited: 30 Jun 2020 09:12
Last Modified: 30 Jun 2020 13:33
URI: http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/2908

Actions (login required)

View Item View Item