Electronic Theses of UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan

Pengaruh kualitas pelayanan, promosi dan hubungan masyarakat terhadap jumlah nasabah pada pt. bank muamalat Indonesia, tbk kcu Padangsidimpuan

Hairani, Lince (2019) Pengaruh kualitas pelayanan, promosi dan hubungan masyarakat terhadap jumlah nasabah pada pt. bank muamalat Indonesia, tbk kcu Padangsidimpuan. Undergraduate thesis, IAIN Padangsidimpuan.

[img] Text
1540100212.pdf - Accepted Version

Download (3MB)

Abstract

Permasalahan penelitian ini adalah apakah terdapat pengaruh variabel kualitas pelayanan, promosi dan hubungan masyarakat terhadap jumlah nasabah pada PT. Bank Muamalat Indonesia, Tbk KCU Padangsidimpuan. Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui apakah terdapat pengaruh kualitas pelayanan, promosi dan hubungan masyarakat terhadap jumlah nasabah di PT. Bank Muamalat Indonesia, Tbk KCU Padangsidimpuan. Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah teori tentang jumlah nasabah yang terdiri dari pengertian jumlah nasabah dan faktor-faktor yang mempengaruhi jumlah nasabah, selanjutnya teori tentang kualitas pelayanan yang terdiri dari pengertian kualitas pelayanan, dimensi kualitas pelayanan, dasar-dasar pelayanan, teori promosi terdiri dari pengertian promosi, dan tujuan promosi dan teori hubungan masyarakat terdiri dari pengertian hubungan masyarakat.. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif, menggunakan analisis data regresi linear berganda. Diolah menggunakan perhitungan statistik SPSS 23. Alat analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah uji validitas, uji reliabilitas, analisis deskriptif, uji linearitas, uji asumsi klasik yaitu uji multikolinearitas, uji heteroskedastisitas, dan uji autokorelasi, uji hipotesis yaitu uji t, uji F, dan uji koefisien Determinasi R2. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara parsial kualitas pelayanan mempunyai pengaruh yang signifikansi terhadap jumlah nasabah dengan nilai thitung > ttabel atau ( 5,294 > 1,66105). Promosi tidak mempunyai pengaruh yang signifikansi terhadap jumlah nasabah dengan nilai thitung < ttabel (-0,006 <1,66105 ). Hubungan masyarakat mempunyai pengaruh yang signifikansi terhadap jumlah nasabah dengan nilai thitung > ttabel (2,996 > 1,66105 ). Berdasarkan hasil uji secara simultan bahwa kualitas pelayanan, promosi dan hubungan masyarakat mempunyai pengaruh yang signifikansi terhadap jumlah nasabah dengan nilai Fhitung > Ftabel (24,497 > 2,70 ).

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Keywords: Kualitas Pelayanan; Promosi; Hubungan Masyarakat; Jumlah Nasabah
Subjects: 14 ECONOMICS > 1402 Applied Economics > 140207 Financial Economics
18 LAW AND LEGAL STUDIES > 1801 Law > 180127 Mu'amalah (Islamic Commercial & Contract Law) > 18012724 Islamic Banking
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Perbankan Syariah
Depositing User: Mr. Muhammad Nuddin
Date Deposited: 25 Jun 2020 04:22
Last Modified: 07 Sep 2020 02:14
URI: http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/2691

Actions (login required)

View Item View Item