Electronic Theses of UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan

Pengaruh pembiayaan rahn dan pembiayaan arrumterhadap tingkat kepercayaan nasabah di PT. Pegadaian (Persero) unit pelayanan syariah Madina.

Nasution, Dahliana (2019) Pengaruh pembiayaan rahn dan pembiayaan arrumterhadap tingkat kepercayaan nasabah di PT. Pegadaian (Persero) unit pelayanan syariah Madina. Undergraduate thesis, IAIN Padangsidimpuan.

[img] Text
1540100178.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (2MB)

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi bahwa kepercayaan nasabah yaitu keyakinan bahwa disatu produk ada atribut tertentu. Produk yang paling diminati nasabah pegadaian syariah adalah pembiayaan rahn, dan pembiayaan arrum.Pembiayaan rahn dan arrum ini bertujuan untuk membantu masyarakat dalam memenuhi kebutuhan yang mendesak. Disaat melakukan wawancara di pegadaian syariah ada beberapanasabah kurang mempercayai terhadap pegadaian syariah,akan tetapi masih melanjutkan pengajuan pembiayaan rahn dan arrum tersebut untuk memenuhi kebutuhannya.Sebagian nasabah lagi menuturkan sebelum mengajukan pembiayaan rahn dan arrum ini, nasabah tersebut langsung mempercayai semuanya kepada pihak pegadaian syariah, karena kondisi nasabah itu sedang memerlukan kebutuhan yang harus dipenuhi secara mendesak sehingga pegadaian syariah menjadi solusi yang tepat. Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah kepercayaan nasabah, pembiayaan rahn dan pembiayaan arrum. Kemudian pengaruh pembiayaan rahn dan arrum terhadap tingkat kepercayaan nasabah. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif. Sumber data yang digunakan dalam penelitian ini, yaitu data primer, yang bersumber dari nasabah yang mengajukan pembiayaan rahn dan arrum pada tahun 2016 - 2018. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah angket dengan jumlah sampel 92 responden. Tenik pengambilan sampel yang digunakan adalah insidental sampling. Pengolah data yang digunakan aplikasi SPSS 22. Teknik analisis yang digunakan adalah uji validitas, uji realibilitas, uji statistik deskriptif, uji normalitas p-p plot, uji asumsi klasik, koefisien determinasi, analisis regresi berganda dan uji hipotesis. Hasil penelitian secara parsial menunjukkan variabel pembiayaan rahn memiliki nilai thitung> ttabel artinya terdapat pengaruh pembiayaan rahn terhadap pembiayaan arrum. Pembiayaan arrum memiliki nilaithitung< ttabel artinya tidak terdapat pengaruh pembiayaan arrum terhadap kepercayaan nasabah. Sedangkan secara simultan variabel pembiayaan rahnterhadap kepercayaan nasabah dengan hasil f menghasilkanfhitung>ftabel. Untuk nilai signifikan apabila Ha diterima dan H0ditolak, artinya terdapat pengaruh pembiayaan rahn dan pembiayaan arrum terhadap kepercayaan nasabah. Uji determinasi R2 square variabel sebesar 8,7% yang dipengaruhi oleh variabel dalam penelitian ini sedangkan 91,3% dipengaruhi oleh variabel lain yang peneliti tidak cantumkan dalam penelitian ini.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Keywords: Kepercayaan; Pembiayaan Rahn; Pembiayaan Arrum
Subjects: 15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES > 1502 Banking, Finance and Investment > 150201 Finance
18 LAW AND LEGAL STUDIES > 1801 Law > 180127 Mu'amalah (Islamic Commercial & Contract Law) > 18012724 Islamic Banking
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Perbankan Syariah
Depositing User: Mr. Muhammad Ihsan Ritonga
Date Deposited: 24 Jun 2020 02:50
Last Modified: 24 Jun 2020 02:50
URI: http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/2425

Actions (login required)

View Item View Item